Sebut Pengkritik KPK 'Berotak Usang', Ferry Koto: Tak Ada Pesan Positif, Ngabalin Timbulkan Kegaduhan

- 14 Mei 2021, 11:00 WIB
Ferry Koto
Ferry Koto /Twitter @ferrykoto

GALAMEDIA - Aktivis Gerakan koperasi dan Pemberdayaan Ekonomi Rakyat, Ferry Koto ikut bersuara atas kegaduhan yang terjadi antara Muhammadiyah dengan Ali Mochtar Ngabalin.

Ferry Koto menilai perkataan yang dilontarkan Ali Mochtar Ngabalin terhadap Muhammadiyah sangat jauh dari kesan positif.

Hal itu disampaikan Ferry Koto melalui akun Twitter pribadinya, Kamis 13 Mei 2021.

Menurut Ferry Koto, gaya komunikasi Ali Mochtar Ngabalin untuk menyerang Muhammadiyah itu dinilainya sangat konfrontatif.

Baca Juga: Penuh Inspirasi! Simak 5 Kartun Islami yang Cocok Temani Waktu Libur Lebaran Sang Anak

Akibatnya dikatakan Ferry Koto tak ada satupun pesan positif dari Ali Mochtar Ngabalin yang sampai ke masyarakat.

"Lihatlah, dg komunikasi ustadz Ngabalin @AliNgabalinNew yg KONFRONTATIF seperti ini, akibatnya tak satupun pesan positif yg sampai ke publik," kata Ferry Koto, dikutip Galamedia, Jumat 14 Mei 2021.

Selain itu, Ferry Koto mengatakan, ucapan Ngabalin terhadap Muhammadiyah itu merupakan antipati.

Baca Juga: Zona Kuning, Candi Prambanan dan Kraton Ratu Boko Telah Dibuka Kembali untuk Wisatawan

Bukannya memberi pesan-pesan positif, Ngabalin justru dinilai Ferry Koto malah membuat kegaduhan baru dari apa yang diucapkannya itu.

"Yang ada hanya antipati, timbulkan kegaduhan," tuturnya.

Seperti diketahui, Ali Mochtar Ngabalin sempat menyebut tokoh Muhammadiyah, Busyro Muqoddas berotak sungsang karena telah mengritik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Busyro Muqoddas sebelumnya, mengritik soal tes pegawai di antaranya Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) yang dinyatakan tidak lolos oleh KPK.

Mendengar Busyro Muqoddas mengritik KPK, Ali Mochtar Ngabalin pun marah dengan mengatakan tokoh Muhammadiyah itu berotak sungsang.

Baca Juga: Ibadah Sering Tak Fokus? Hati-hati Ada 4 Jin Ini yang Menempel di Tubuhmu

Namun apa yang dilontarkan Ngabalin terhadap salah satu tokoh Muhammadiyah itu akhirnya disorot berbagai tokoh lainnya termasuk Ferry Koto.

Bahkan Ferry Koto menegaskan ucapan Ngabalin itu membuat persoalan tidak makin jernih.

Akan tetapi justru malah makin ruwet dengan pernyataan yang dilontarkan Ali Mochtar Ngabalin terhadap Busyro Muqoddas tersebut.

Untuk itu, Ferry Koto meminta kepada Ngabalin untuk merubah sikapnya tersebut menjadi lebih positif.

Baca Juga: Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 14 Mei 2021, Emas UBS Turun Besar

"Persoalan tdk makin jernih, malah makin ruwet. Berubah lah kawan," pungkas Ferry Koto.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x