Soroti Palestina - Israel, Teddy Gusnaidi Ungkap Cara Hentikan Konflik: SANGAT MUDAH

- 16 Mei 2021, 16:49 WIB
Cuitan Teddy Gusnaidi.
Cuitan Teddy Gusnaidi. /Tangkap layar Twitter @TeddyGusnaidi

GALAMEDIA - Mantan Dewan Pakar PKPI, Teddy Gusnaidi turut angkat bicara mengenai konflik Palestina dan Israel yang kian memanas hingga saat ini.

Ia mencuitkannya melalui akun Twitter @TeddyGusnaidi.

Teddy menyatakan apa pun alasannya perang ini bukan hal yang patut kita dukung.

Baca Juga: Penutupan Total Mengintai Objek Wisata di Kabupaten Bandung yang Nekat Buka Tanpa Terapkan Prokes

“Apa pun alasannya, perang Palestina Israel bukan hal yg patut kita dukung, apalagi korban sipil berjatuhan dari kedua kubu. Biarkan negara bersikap, apkh melalui perundingan atau mengirimkan pasukan perdamaian. Tugas kita, jaga negara ini, jgn sampai seperti Palestina – Israel,” cuitnya.

Menurut Teddy kita tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi di sana.

Baca Juga: Konflik Israel - Palestina Memanas, Puan Maharani: Kami Mengecam Serangan Israel

“Kita sama sekali tidak tahu apa yang terjadi disana, kita hanya mendengar dan membaca berbagai informasi yang pro dan kontra. Bahkan bertahun-tahun sampai hari ini, kita termakan hoax bahwa Perang Palestina Israel adalah perang agama. Hoax itu yang masih dipercaya hingga kini.”

Perang Israel – Palestina pun  disebut Teddy tidak pernah selesai.

Baca Juga: Singgung Yerusalem Timur, Rusia Layangkan Ancaman Keras Jika Israel Terus Usik Palestina

“Perang Palestina Israel tidak pernah selesai, mereka saling serang, kalau tidak israel yang menyerang, palestina yang menyerang. Begitu aja terus.. mereka hidup dengan ego masing-masing, tidak mau saling mengalah. Keegoisan mereka itu ditularkan ke seluruh dunia,” sambungnya.

Namun di Indonesia, rakyat dikatakan Teddy, malah ikut bertengkar hingga pemerintah terkena dampaknya.

Baca Juga: Laksanakan Instruksi Gubernur Jabar, Semua Objek Wisata di Kabupaten Pangandaran Ditutup

“Di Indonesia kita ikutan ribut, padahal yang berperang bukan kita. Bahkan pemerintah yg tidak ikut-ikutan, ikut disalahkan juga. Atas nama kemanusiaan lalu bisa seenaknya menyalahkan sana-sini. Anehnya tidak ada yg menyalahkan Palestina Israel yg begitu egois dan keras kepala.”

Teddy menilai bisa saja ini cara negara yang berkonflik tersebut mencari uang.

Baca Juga: Jokowi Minta Israel Hentikan Agresi, Husin Alwi Sentil Erdogan: Negaranya Suplai Produk Ini ke Israel

“Atau jangan-jangan begini cara Palestina-Israel mencari uang? Mereka perang, lalu dipublikasikan sehingga yang pro dengan mereka mengucurkan dana? Atau jangan-jangan begini cara menyalahkan pemerintah, mereka cari uang atas nama donasi untuk kantong mereka sendiri?” imbuhnya.

Menurut Teddy menghentikan perang ini sangat mudah.

Baca Juga: Pasca Tenggelamnya Perahu di Tempat Wisata, Ganjar Pranowo: Tutup Saja

“Demi kemanusiaan dan rakyat sipil, Menghentikan perang Palestina Israel itu SANGAT MUDAH. Negara-negara di dunia sepakat hentikan bantu palestina maupun israel. Bentuk koalisi, lalu KUDETA Pemerintah Palestina dan Israel. Maka perang otomatis selesai,” paparnya.

Kudeta lanjut Teddy dilakukan pihak yang mengingikan perdamaian.

Baca Juga: Link Streaming MotoGP Prancis 2021: Fabio Quartararo Melesat Tajam, Marc Marquez Akui Tak Sehebat Dulu

“Jika Pemerintah Palestina dan Israel sudah dikuasai oleh pihak yang inginkan kedamaian, bukan oleh kelompok yang haus darah, maka penataan bisa dilakukan di meja perundingan tanpa harus mengorbankan satu pun rakyat sipil baik rakyat Palestina maupun rakyat Israel,” jelasnya. ***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x