Siap-siap Pendaftaran CPNS 2021 Dibuka, Berikut Jadwal Serta Dokumen yang Harus Disiapkan

- 17 Mei 2021, 13:14 WIB
Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Akan Dibuka, Ini Hal Wajib yang Harus Kamu Ketahui. Berikut adalah jadwal lengkap pendaftaran CPNS 2021. Siapkan persyaratan lengkap mulai dari sekarang agar Anda lolos ikut seleksi.
Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Akan Dibuka, Ini Hal Wajib yang Harus Kamu Ketahui. Berikut adalah jadwal lengkap pendaftaran CPNS 2021. Siapkan persyaratan lengkap mulai dari sekarang agar Anda lolos ikut seleksi. /Humas Pemprov Bali/

GALAMEDIA - Pemerintah resmi membuka pendaftaran CPNS, proses pendaftaran dan seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan dilaksanakan pada 30 Mei sampai 21 Juni 2021.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Tjahjo Kumolo menjelaskan, ada sebanyak 1.275.384 orang yang akan direkrut menjadi ASN di tahun 2021.

Dari total kebutuhan tersebut, masing-masing untuk mengisi formasi 1.002.616 adalah Guru PPPK. Kemudian 70.008 formasi untuk Tenaga Non Guru PPPK.

Baca Juga: Ramai Aksi Boikot Produk Israel, Berikut Deretan Produk Israel yang Populer di Indonesia

Selain itu, pemerintah juga enyediakan formasi 119.094 adalah CPNS. Dalam pendistribusiannya nanti, 1.275.384 jumlah ASN yang direkrut akan disebar ke pusat dan daerah.

Komposisi pemerintah pusat sebanyak 83.669 dan pemerintah daerah sebanyak 1.191.718.

Bagi yang masih menantikan pengumuman resmi, berikut jadwal pendaftaran CPNS 2021 dilansir Galamedia dari akun Instagram @rekrutmencpnsindonesia.

- Pengumuman Seleksi 30 Mei s.d. 13 Juni 2021
- Pendaftaran Seleksi 31 Mei s.d. 21 Juni 2021
- Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasilnya 1 Juni s.d. 30 Juni 2021
- Masa sanggah 1 Juli s.d. 11 Juli 2021

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 17 Mei 2021: Dewa Marah Besar! Nana Terpaksa Ceritakan Masa Lalu di Penjara

Jadwal ujian CPNS 2021:

- Pelaksanaan SKD CPNS (CAT BKN) Juli s.d. September 2021
- Seleksi Kompetensi PPPK Non Guru (CAT BKN) Juli s.d. September 2021 (setelah SKD CPNS selesai di masing-masing lokasi)
- Seleksi Kompetensi PPPK Guru (CBT Kemendikbud) Tes 1: Agustus 2021 Tes 2: Oktober 2021 Tes 3: Desember 2021
- Pelaksanaan SKB CPNS September s.d. Oktober 2021

Penentuan lulus CPNS 2021:

- Pengumuman Akhir dan Masa Sanggah November 2021
- Penetapan NIP CPNS/Nomor Induk PPPK Desember 2021

Baca Juga: Rilis Pernyataan Bersama, Presiden Jokowi, PM Malaysia, dan Sultan Brunei Kutuk Kekerasan Israel

Adapun dokumen yang harus disiapkan yaitu:

- Kartu Keluarga (KK)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Ijazah
- Transkrip Nilai
- Pas foto
- SKCK
- Dokumen pendukung lainnya.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x