Pasokan Minim, Oksigen di Garut Masih Langka dan Mahal

- 14 Juli 2021, 21:05 WIB
Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan pada Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Energi Sumber Daya Mineral (Disperindag dan ESDM) Kabupaten Garut, Heri Gunawan.
Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan pada Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Energi Sumber Daya Mineral (Disperindag dan ESDM) Kabupaten Garut, Heri Gunawan. /Agus Somantri/Galamedia/

Ia pun berharap, para distributor oksigen bisa membantu kenutuhan oksigen ini tanpa adanya pembatasan, karena saat ini kebutuhan akan oksigen, khususnya di RSUD dr, Slamet sangat diperlukan sekali.

Butuh 1.000 Tabung
Terpisah, Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyebutkan pihaknya sudah menerima bantuan sebanyak 10 tabung oksigen dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Namun menurutnya, bantuan sebanyak 10 tabung tersebut tentunya tidak akan mencukupi. Makanya tabung oksigen itu langsung dikirim ke tempat perawatan pasien covid-19 yang ada di Kompleks Islamic Center.

"Iya kemarin kita sudah dikirim 10 buah, katanya akan dikirim secara bertahap minggu ini," ucapnya.

Menurut Rudy, untuk menangangi kasus covid-19 di Kabupaten Garut saat ini masih membutuhkan minimal seribu tabung oksigen ukuran besar. Pihaknya juga sudah siap membeli untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

"Sudah, kami juga sudah pesan tabung oksigen itu, katanya dari China, tanggal 15 ini katanya sudah datang," ujarnya.

Rudy menuturkan, untuk saat ini oksigen tersebut sangat diperlukan, bukan hanya oleh Pemerintah Kabupaten Garut saja melainkan daerah lain juga sama membutuhkan untuk menanggulangi perawatan pasien covid-19.

"Mudah-mudahan saja dalam minggu ini baik bantuan maupun pesanan tabung oksigen itu sudah tiba di Garut," katanya.

Rudy pun mengaku jika pihaknya sudah menyiapkan gudang atau tempat penyimpanan yang bisa menampung sekitar 1.000 buah tabung oksigen di Kompleks Pendopo atau tepatnya ditempat parkir ambulans di samping gedung Command Center (CC).***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x