Jelang Idul Adha 1442 H, Aparat Jaga Ketat 5 Titik Akses Masuk Garut

- 18 Juli 2021, 20:28 WIB
Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, bersama Dandim 0611/Garut, Letkol CZi. Deni Iskandar,  saat meninjau pos penyekatan di wilayah Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, Sabtu 17 Juli 2021 malam.
Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, bersama Dandim 0611/Garut, Letkol CZi. Deni Iskandar, saat meninjau pos penyekatan di wilayah Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, Sabtu 17 Juli 2021 malam. /Agus Somantri/Galamedia/

Wirdhanto menambahkan, sesuai arahan Kapolri dan Panglima TNI, pihaknya juga dari Polres Garut bersama-sama dengan Kodim 0611/Garut melaksanakan kegiatan bantuan sosial (Bansos) atau kemanusiaan kepada warga terdampak PPKM darurat, khususnya di daerah terpencil yang sulit dijangkau.

Menurutnya, warga yang mendapat sentuhan bansos kemanusiaan tersebut terdiri dari beragam profesi, mulai dari petani, penyandang disabilitas, hingga warga yang kehilangan pekerjaan.

"Warga yang menjadi sasaran kami adalah warga yang kurang beruntung secara ekonomi, sehingga diharapkan bantuan berupa sembako ini bisa bermamfaat dan sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan uluran bantuan," ucapnya.

Wirdhanto menyebutkan, daerah pelosok yang menjadi tujuan untuk penyaluran bansos tersebut merupakan hasil pemetaan para babinsa dan Babinkantibmas yang sudah mengetahui medan wilayahnya, salah satunya di daerah pelosok Kampung Batu Susun, Desa Sukahati, Kecamatan Cilawu dimana diketahui banyak warga membutuhkan bantuan di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga: PPKM Darurat: Gerindra Usul Perpanjang Hingga 17 Agustus, PDIP Menolak! HMI Ingatkan Masyarakat Bisa Berontak

"Seperti di Kampung Batu Susun, Desa Sukahati, Cilawu, kami mendistribusikan untuk saat ini ada 100 paket, nanti ada secara bertahap berdasarkan data pemetaan yang kami miliki langsung menyentuh sasaran kepada orang-orang yang membutuhkan," ujarnya.

Sementara itu, Dandim 0611/Garut, Letkol CZi. Deni Iskandar, menuturkan pihaknya telah memerintahkan jajaran Babinsa dibantu Bhabinkamtibmas untuk mendata secara akurat setiap warga yang kondisinya membutuhkan bantuan saat diterapkanya PPKM Darurat ini.

Ia menilai, prajurit di lapangan dipastikan lebih mengetahui kondisi masyarakat sehingga bantuan yang diberikan akan tepat sasaran.

"Dari data itu, sehingga kami nanti terjun langsung ke lapangan, ini yang riilnya ada, jadi jangan sampai yang kemarin disampaikan Pak Bupati jangan sampai tidak tepat sasaran," katanya.

Baca Juga: Teddy Gusnaidi Semprot Relawan Jokowi: Saat Ini Bukan Waktunya Beretorika!

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x