Polres Cimahi Bersama TNI, dan Pemkot Gelar Patroli dan Baksos Sembako kepada Warga Terdampak Pandemi Covid-19

- 24 Juli 2021, 08:33 WIB
Kapolres Cimahi AKBP Indra Setiawan menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga, Jumat 23 Juli 2021.
Kapolres Cimahi AKBP Indra Setiawan menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga, Jumat 23 Juli 2021. /Laksmi Sri Sundari

GALAMEDIA - Jajaran Polres Cimahi, TNI, dan Pemkot Cimahi menggelar Patroli Skala Besar dan Bakti Sosial Pemberian Paket Sembako kepada masyarakat yang terdampak Pandemi Covid - 19, dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Wilayah hukum Polres Cimahi, Jumat, 23 Juli 2021 malam.

Patroli berskala besar tersebut dipimpin langsung Kapolres Cimahi AKBP Indra Setiawan, S.I.K., M.Hum l, dan Wakapolres Cimahi Kompol Agoeng Ramadhani, S.H., S.I.K.

Turut hadir Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cimahi Ir. Yosephina Dewanti, M.M., Danramil Cimahi Mayor Inf. Wastra., Para PJU Polres Cimahi, 1 SST Kodim 0609/ Cimahi, 1 SST Sat Lantas Polres Cimahi, 1 SST Sat Sabhara Polres Cimahi, 1 Regu Satpol PP Kota Cimahi, dan Para Jajaran Polsek Polres Cimahi.

Baca Juga: Usai Heboh Seruan Demo 'Jokowi End Game' Kini Trending Tagar #BongkarBiangRusuh di Twitter

Rombongan memulai kegiatan di Mako Polres Cimahi Jalan Amir Mahmud. Kemudian bergerak ke Jalan Gatot Subroto Alfa Urip, Rumah Sakit Dustira, Pasar Antri. Lalu masuk ke Jalan Gandawijaya, Alun - alun Cimahi, Sangkuriang, Citeureup, Pasar Atas, Jalan Rio belakang ramayana, Babakan, Amir Mahmud, dan Cihanjuang.

Sedangkan pembagian sembako kepada pedagang dan masyarakat terdampak Covid 19 dilaksanakan dilokasi Alun-alun Kota Cimahi, dan sepanjang Jalan Kota Cimahi.

Kapolres Cimahi AKBP Indra Setiawan, S.I.K., M.Hum mengatakan, kegiatan pelaksanaan patroli skala besar serta pembagian 150 Paket sembako kepada para pedagang dan masyarakat serentak ini di ikuti oleh Polsek jajaran dan Polres Cimahi.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Lengkap Indonesia di Olimpiade Tokyo, Dari Menembak Hingga Bulu Tangkis

"Selain itu, pelaksanaan patroli skala besar ini dalam rangka PPKM Level 4, agar semua masyarakat wajib taat aturan yang telah di tentukan oleh pemerintah, untuk mencegah penularan Covid- 19," ungkap Indra.

Indra juga menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan patroli skala besar ini Polres Cimahi dan Jajaran Polsek Polres Cimahi melaksanakan pembagian sembako secara humanis kepada para pedagang dan masyarakat.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x