Minta Jokowi Kasihani Luhut Binsar Pandjaitan, Pakar dari UI Sebut Pejabat Tergolong Langka

- 12 Agustus 2021, 21:37 WIB
Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan
Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan /Foto: Dok. Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

 

GALAMEDIA - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) kerap mendapatkan tugas berat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kini pun politisi PDIP ini dipercaya menjadi 'komandan lapangan' penanganan Covid-19.

Hal itu menjadi sorotan dari Epidemiolog Universitas Indonesia (UI) Pandu Riono. Ia pun mengungkapkan rasa ibanya kepada LBP pada akun Twitternya, @drpriono1, Kamis malam, 12 Agustus 2021.

Ia pun meminta Presiden Jokowi untuk memberikan keringanan kepada LBP.

"Bung @Jokowi kasihanilah bung Luhut @kemenkomarves diberi tugas macam2. Saya faham kemampuan bung LBP semua tugas dikerjakan," cuitnya.

Dengan Satire, ia menyebut LBP tergolong pejabat langka yang kerap menerima masukan dan kritik dari pihak lain.

Baca Juga: Luhut Bela Jokowi Soal Kritik Megawati, Refly Harun: PDIP Tak Nyaman dengan Pengaruh Luhut terhadap Presiden

"Walau bung LBP suka marah, tapi ia tergolong sedikit pejabat yg dengar masukan & kritik. Perlu ada sistem pemerintahan yg terbuka spt karakter bung LBP," ujarnya.

Pandu Riono pun menanggapi pernyataan seorang pakar UI yang menyatakan Herd Immunity sudah tercipta di Jawa-Bali. Menurutnya, hal itu adalah khayalan belaka.

Seperti diketahui Epidemiolog lulusan UCLA ini kerap menyatakan Herd Immunity merupakan sebuah mitos atau tak mungkin bakal terjadi di Inonesia.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x