Panglima TNI Akui Disuntik Vaksin Nusantara, Begini Penjelasan Dokter Pribadi Hadi Tjahjanto Soal Manfaatnya

- 26 Agustus 2021, 19:32 WIB
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto /Dok. Humas Polda Jateng/Dok.Humas Polda Jateng

Disebutkan, Secretome Stem Cell atau Sel punca mesenkimal memiliki sifat regenerative, immunoregulator, dan dapat dengan mudah diisolasi dan diperbanyak secara in vitro.

MSC ini sendiri adalah molekul yang dikeluarkan dari Stem Cell tali pusat bayi dan merupakan molekul yang memiliki kemampuan immunomodulator karena mampu mengeluarkan molekul molekul anti inflamasi yang disebut IL-10 (Interleukin 10) dan TGFb (transforming growth factor beta).

Baca Juga: Yahya Waloni Ditangkap, Muannas Alaidid: Alhamdulillah, Terima Kasih Polri!

Molekul anti inflamasi ini selain memiliki peran dalam meredakan inflamasi atau badai sitokin yang sering terjadi akibat infeksi termasuk badai sitokin akibat infeksi Covid -19.

"Kedua Molekul anti radang inilah (IL-10 dan TGFb) yang akan mendorong aktifitas sel Immun T regulator pada pasien yang di beri injeksi Scretome ini," jelasnya.

Pada Individu yang telah di vaksin Sinovac (tentunya 1-2 kali pemberian) dapat diberi booster suntikan Scretome Mesenchymal Stem cell yang berfungsi sebagai berikut:

1. Mendorong Sel T Regulator untuk mengaktivasi lebih banyak sel limfosit B memori. Sel B memori inilah yang nanti berubah menjadi sel plasma yang akan memproduksi lebih banyak IgG / Antibodi spesifik untuk melawan Antigen spesifik Covid-19.

Baca Juga: Bencana Hidrometeorologi Berpotensi Mulai Menggempur di Akhir Tahun, BMKG: Masyarakat Untuk Lebih Mewaspadai

2. IL-10 dan TGF Beta akan mendorong T Regulator untuk memproduksi lebih banyak IL-10 dan Interferon, yang akan membangkitkan dendritic sel type Plasmatoid. Dimana fungsi Plasmatoid, yaitu untuk melawan Antigen Covid-19.

"Dengan pemberian Scretome Booster ini tentunya akan lebih baik dan menjaga atau memperkuat vaksin Sinovac di dalam tubuh sehingga tubuh tidak mudah terpapar Covid-19," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x