Mahfud MD Dikritik Habis-habisan Akademisi Soal Habib Rizieq: Kalau Mau Terapkan Hukum, Yang Rasional Lah

- 10 September 2021, 17:58 WIB
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI, Mahfud MD/
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI, Mahfud MD/ /Twitter.com/@mohmahfudmd/

Saat melalui proses banding dari Pengadilan Negeri Jakarta Timur ke Pengadilan Tinggi DKI Jakarta pun tak mengalami perubahan. Bahkan putusan disebut-sebut sebagai plagiat.

Sementara sejumlah koruptor justru mendapatkan keringanan hukuman di lembaga pengadilan yang sama.

Ali Syarief pun kemudian menyinggung soal kehidupan politik di tanah air. Beberapa tahun terakhir ini, index demokrasi mengalami kecenderungan penurunan.

"Kehidupan perpolitikan buruk, dgn menurunnya index demokrasi," katanya.

Baca Juga: Partai Demokrat Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi, Christ Wamea: Semoga Moeldoko Sadar

Terkahir, Ali Syarief pun mempertanyakan sikap pemerintah yang terkesan enggan mendapat kritikan dari masyarakat. Hal itu terindikasi dari penghapusan mural kritis dan perampasan poster peternak ayam di Blitar.

"Terus tdk mau dikritik?," tandasnya.

Terkhusus kasus Habib Rizieq, ahli hukum Tata Negara Refly Harun menilai hal tersebut sangat konyol.

"Konyol kan? Itulah super konyolnya Indonesia menerapkan hukum untuk hal-hal yang enggak jelas seperti ini. Masa orang menceritakan kondisi kesehatan bagi dirinya maupun orang lain, lalu kemudian dihukum, apa kata dunia," ujarnya dalam sebuah video YouTube di kanalnya, Jumat ini.

Dikatakan, kasus HRS ini adalah pelajaran yang sangat buruk bagi Republik Indonesia ini kalau tidak segera dikoreksi oleh Mahkamah Agung (MA).

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x