Deklarasi Kebangsaan Solidaritas dari Bandung bagi Dunia

- 22 April 2022, 17:35 WIB
Deklarasi Kebangsaan Solidaritas dari Bandung bagi Dunia./Darma Legi/Galamedia
Deklarasi Kebangsaan Solidaritas dari Bandung bagi Dunia./Darma Legi/Galamedia /

GALAMEDIA - DPD PSI Kota Bandung menggelar Deklarasi Kebangsaan Solidaritas dari Bandung bagi Dunia dalam rangka memperingati 67 Tahun Konferensi Asia Afrika, di Gedung New Majestic jalan Braga, Kota Bandung, Kamis, 21 April 2022 malam.

Deklarasi Kebangsaan yang bertepatan dengan Hari Kartini, DPD PSI Kota Bandung juga mengambil tema tentang Perempuan, Toleran, dan Kepemudaan.

Beberapa tokoh PSI yang tampil membacakan Orasi Kebangsaan di antaranya, Ketua Komite Solidaritas Pelindung Perempuan dan Anak (KSPPA) PSI Karen Pooroe, Ketua DPD PSI Kota Bandung Yoel Yosaphat, Sekretaris DPD PSI Kota Bandung Gina Mardiana, Wakil Sekretaris DPD PSI Kota Bandung Alexander J Ricky, Bendahara DPD PSI Kota Bandung Lidia Merciana Suhandi, Anggota Legislatif DPD PSI Kota Bandung Christian Julianto, Anggota Legislatif DPD PSI Kota Bandung Erick Darmajaya, dan Perwakilan Jurnalis Harri Safiari.

Baca Juga: Eks Ketua Kadin Jabar Tatan Pria Sudjana Dituntut 4 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Dana Hibah

Ketua Komite Solidaritas Pelindung Perempuan dan Anak (KSPPA) PSI Karen Pooroe seusai melakukan orasi kebangsaan mengatakan, dirinya dalam orasi menyampaikan bagaimana perempuan kerap menjadi korban secara fisik, kekerasan verbal, bahkan kekerasan seksual.

"Ini tidak hanya terjadi di Indonesia, tetapi di seluruh dunia, padahal perempuan adalah penentu arah kemana generasi akan berjalan," kata Karen Pooroe, "Pemberdayaan perempuan adalah hal yang sangat penting," ujarnya.

“Perempuan adalah orang yang betul-betul harus dihargai, kesetaraan gender sudah menjadi isu global yang kita perlukan, karena perempuan selalu didiskriminasikan,” tegas Karen Pooroe.

Lebih lanjut Karen Pooroe mengungkapkan, perjuangan KSPPA PSI tidak hanya seremonial belaka, namun diikuti oleh aksi nyata, "KSPPA selama ini terjun langsung mendampingi para korban pemerkosaan yang ada di Jawa Barat," ujarnya.

“Maka Deklarasi Kebangsaan menjadi momen yang penting bagi kami untuk menyuarakan apa yang sudah KSPPA lakukan, terlebih oleh KSPPA Kota Bandung," kata Karen Pooroe.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x