'Aksi Cepat Tancap' Trending Topic di Twitter, Ada Apa dengan ACT?

- 3 Juli 2022, 21:51 WIB
Ilustrasi Tagar 'Jangan Percaya ACT' Trending Topic di Twitter
Ilustrasi Tagar 'Jangan Percaya ACT' Trending Topic di Twitter /Pixabay/ Marlon Romanelli

GALAMEDIA - 'Aksi Cepat Tancap' mendadak menjadi trending topic di Twitter Indonesia pada Minggu, 3 Juli 2022 malam. Istilah tersebut mengarah pada salah satu organisasi sosial Aksi Cepat Tanggap (ACT). Ada apa dengan ACT?

Warganet di Twitter melontarkan beragam komentar terkait organisasi ACT.

Diketahui ACT atau Aksi Cepat Tanggap adalah sebuah yayasan atau organisasi yang pertama kali diluncurkan pada 2005. Organisasi ini bergerak di bidang sosial dan kemanusiaan.

Baca Juga: Lokasi Layanan SIM Keliling Bandung Hari Senin 4 Juli 2022, Cek Selengkapnya di Sini

Lantas apa yang membuat ACT menjadi trending di Twitter?

Bersamaan dengan mencuatnya istilah 'Aksi Cepat Tancap', lebih dulu tagar 'Jangan Percaya ACT' juga menjadi trending topic.

Usut punya usut, mencuatnya kedua tagar tersebut bermula dari laporan Majalah Tempo edisi Sabtu, 2 Juli 2022 berjudul Kantong Bocor Dana Umat.

Baca Juga: Jawa Barat Perkasa! Kuasai Cabor Eksibisi BMX Fornas VI

Sontak komentar miring warganet terhadap ACT yang selama ini dikenal 'gercep' menghimpun dana saat terjadi bencana pun terus bermunculan.

Halaman:

Editor: Rizwan Suandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x