Wilayah Jakarta Siang dan Malam Hari Ini Berpotensi Diguyur Hujan

- 17 Juli 2020, 06:45 WIB
Ilustrasi hujan. (Pexels)
Ilustrasi hujan. (Pexels) /

GALAMEDIA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian wilayah DKI Jakarta hari ini, Jumat, 17 Juli 2020 akan diguyur hujan. Potensi hujan ada di siang dan malam hari.

Berdasarkan prakiraan cuaca dari laman bmkg.go.id disebutkan cuaca cerah berawan menyambut warga Ibu Kota di pagi hari, merata di enam wilayah DKI Jakarta.

Pada siang hari cuaca berubah, ada potensi hujan ringan di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Timur dan Jakarta Selatan. Sedangkan wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu cuaca tetap cerah berawan.

Baca Juga: Inter Geser Atalanta di Peringkat Dua Usai Hajar SPAL Empat Gol Tanpa Balas

"Waspada potensi hujan disertai kilat atau petir di Jaksel dan Jaktim pada sore hari," begitu bunyi peringatan dini BMKG.

Memasuki malam harinya wilayah Jakarta Selatan masih berpotensi hujan ringan, sedangkan lima wilayah lainnya berawan.

Hingga dini hari cuaca kembali cerah berawan terjadi di seluruh wilayah administrasi Ibu Kota.

Baca Juga: Real Madrid Raih Gelar ke-34, Barcelona Makin Jauh Ketinggalan

Ditulis Antara, suhu rata-rata sepanjang Jumat ini di Ibu Kota diperkirakan berada di kisaran 23 hingga 30 derajat Celsius.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x