Din Cs Bentuk KAMI, Hanura: Kaum Pecundang Mau Jatuhkan Jokowi

- 4 Agustus 2020, 20:44 WIB
Inas Nasrullah Zubir
Inas Nasrullah Zubir /kronologi.id

GALAMEDIA - Sejumlah pihak masih terus mengomentari dibentuknya Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI). Salah satunya datang dari partai politik pendukung pemerintahan Jokowi-KH Ma'ruf Amin.

Komentar disampaikan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Hanura, Inas Nasrullah Zubir. Inas menganggap, nama koalisi yang dibentuk Din Syamsuddin dkk sudah berbau provokasi.

Seperti diketahui, KAMI itu dibentuk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin bersama sejumlah tokoh-aktivis. Koalisi juga didukung mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo, politikus Partai Gerindra Rahmawati Soekarnoputri, dan ekonom senior, Rizal Ramli.

"Patut diduga bahwa tujuan dari gerakan ini, yakni menghasut rakyat," kata Inas, Selasa, 4 Agustus 2020.

Baca Juga: Anji dan Hadi Pranoto Segera Diperiksa Polda Metro Jaya, Polisi Kumpulkan Bukti-bukti

"Seolah-olah Indonesia dalam keadaan sangat berbahaya, di mana hanya kelompok merekalah yang memiliki resep untuk mengobatinya," sambung dia.

Inas menambahkan, jika dugaan tersebut benar, maka bisa jadi provokasi bertujuan untuk menjatuhkan pemerintahan Jokowi yang sah.

Ia bahkan berani menyebut apa yang dilakukan KAMI adalah melalui cara-cara 'kaum pecundang' yang kalah bertarung dalam dua kali Pilpres yang lalu.

"Dan memaksa Jokowi meletakan jabatan sebagai presiden," ujar Inas dikutip dari wartaekonomi.co.id.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x