Dulu Jadi Ikon Anak Pemberani Raih Mimpi, Pemeran Ikal Laskar Pelangi Ditangkap Polisi, Ini Kronologinya

- 2 Mei 2023, 14:40 WIB
Zulfani Pasha pemeran Ikal dalam film Laskar Pelangi/instagram/@zulfani_pasha
Zulfani Pasha pemeran Ikal dalam film Laskar Pelangi/instagram/@zulfani_pasha /

GALAMEDIANEWS – Kedapatan membawa senjata tajam dan lakukan tabrak lari, Zulfani Pasha atau ZP (26) ditangkap oleh kepolisian Polres Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Berikut ini kronologi penangkapan pemeran Ikal dalam film Laskar pelangi. 

Sementara itu, Zulfani Pasha sebelumnya dikenal sebagai aktor yang memerankan tokoh ikonik bernama Ikal, dari film Laskar Pelangi yang diangkat dari buku Andrea Hirata.

Kini, pemeran Ikal di Laskar Pelangi tersebut harus berurusan dengan kepolisian karena membawa senjata tajam dan melakukan tabrak lari.

Polisi mengamankan Zulfani Pasha beserta beberapa temannya dan juga bukti-bukti yang ditemukan.

Pemeran Ikal di Laskar Pelangi Diamankan Polisi Bersama Temannya

Seperti yang telah diungkapkan oleh Kapolres Belitung Timur, AKBP Arif Kurniatan melalui Kasat Reskrim Polres Belitung Timur, AKP Wawan Suryadinata, bahwa Zulfani diamankan bersama dengan empar temannya. Hal tersebut disampaikan oleh Wawan di Manggar, Belitung Timur, pada Sabtu, 29 April 2023.

 Baca Juga: KPK Resmi Tetapkan Walikota Bandung Yana Mulyana Sebagai Tersangka Korupsi, Kronologi OTT dan Perkaranya

Lebih rinci, Wawan mengungkapkan bahwa lima orang yang diamankan adalah empat orang laki-laki dan seorang perempuan. Mereka diduga melakukan tindak pidana pada pasal 2 ayat 1 Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951. Pengamanan tersebut dilakukan pada hari Sabtu, pukul 02.00 WIB.

Kronologi Kejadian

Kepolisian mengungkapkan bahwa Zulfani dan teman-temannya menaiki mobil Suzuki Ertiga dan diketahui telah mengacungkan senjata tajam berjenis Katana untuk menakuti-nakuti pengendara yang melintas. Kejadiannya ada di jalan kawasan jembatan Boom Gantung, Belitung Timur pada hari Jumat, 28 April 2023.

 Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Persikabo vs Persib Hari ini, Luis Milla Bocorkan Strategi Hadapi Laskar Padjadjaran

Setelah itu, seorang pengendara yang juga merupakan korban melaporkan kejadian tersebut kepada personel Pos Pengamanan Operasi Ketupat Menumbing 2022 Polres Belitung Timur. Kemudian, anggota Pospam Gantung dan personil Pospam langsung mengejar tersangka yang meresahkan pengguna jalan tersebut.

Peristiwa Tabrak Lari

Psa Sabtu, 29 April 2023, pukul 1.00 WIB, personil dari Pospam Operasi Ketupat Menumbing 2023 Polres Belitung Timur juga menerima laporan tabrak lari. Peristiwa tabrak lari tersebut dilakukan oleh kelima pelaku.

Polisi segera melakukan pengejaran dan berhasil menghentikan laju kendaraan pelaku. Namun, saat anggota mencoba menghentikan kendaraan, pengemudi justru menabrakkan kendaraan yang dikendarai anggota Pospam. Akibatnya kendaraan tersebut ringsek ke bawah kolong mobil pelaku.

Barang Bukti

Guna dimintai keterangan lebih lanjut, saat ini kelima tersangka diamankan di Polsek Gantung. Selain itu, polisi juga mengamankan satu senjata tajam Katana Samurai, satu unik mobil Suzuki Ertiga dan telepon genggam.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Antara News Bangka Belitung (Babel)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah