Masa Penahanan Wali Kota Bandung Yana Mulyana Diperpanjang KPK, Apa Alasannya?

- 4 Mei 2023, 16:35 WIB
 Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri. /PMJ News/
Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri. /PMJ News/ /

GALAMEDIANEWS – Wali Kota Bandung nonaktif, Yana Mulyana dan tersangka lain dalam kasus dugaan korupsi proyek pengadaan CCTV dan jasa internet program Bandung Smart City diperpanjang masa penahanannya oleh Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.

KPK telah menyatakan Yana Mulyana sebagai tersangka kasus korupsi Bandung Smart City bersama dengan lima orang lainnya.

Bandung Smart City adalah proyek yang dibangun oleh pemerintah Kota Bandung untuk mengelola sumber daya dengan praktis. Untuk mencapai proyek tersebut, penggunaan teknologi menjadi salah satu solusi andalan demi kemajuan Kota Bandung.

Baca Juga: LINK Live Streaming Indonesia vs Myanmar SEA Games 2023 Gratis Klik di Sini

Lebih lanjut, setelah KPK menyatakan Yana Mulyana sebagai tersangka, penahanan pun dilakukan. Namun, akan diperpanjang dengan beberapa alasan yang melandasinya.

Kasus Dugaan Suap Wali Kota Bandung Yana Mulyana

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, Yana Mulyana terjerat kasus dugaan korupsi terkait program pengadaan CCTV dan penyedia jasa internet. Program tersebut ditujukan untuk Bandung Smart City tahun anggaran 2022-2023.

Awalnya, sebanyak sembilan orang terseret dalam kasus korupsi yang dilakukan oleh Wali Kota Bandung tersebut. Namun, yang resmi dijadikan tersangka oleh KPK ada sebanyak enam orang termasuk Yana Mulyana.

Orang-orang yang menjadi tersangka adalah Kepala Dinas Perhubungan atau Dishub Bandung yang bernama Dadang Darmawan. Khairul Rijal sebagai Sekretaris Dishub Bandung juga telah ditetapkan sebagai tersangka. Selanjutnya, Direktur PT. Sarana Mitra Adiguna atau PT. SMA yang bernama Benny, berikut dengan Manager PT. SMA yang bernama Andreas Guntoro. CEO PT. Citra Jelajah Informatika atau PT CIFO, Sony Setiadi juga telah ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Juga: 6 SMA Terbaik di Kabupaten Semarang Berdasarkan Nilai Tertinggi UTBK, Pilihan Sekolah untuk PPDB 2023

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: YouTube KPK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah