HUT LPM ke-23: LPM Kota Bandung tegaskan Peran dan Keberadaan LPM di Kewilayahan

- 23 Juli 2023, 14:05 WIB
Sambutan Ketua LPM Kota Bandung dalam acara HUT LPM ke-23
Sambutan Ketua LPM Kota Bandung dalam acara HUT LPM ke-23 /Dhilla Nuraeni Az-zuhri/ Galamedianews/

Baca Juga: Nonton Am I Actually the Strongest? Episode 4 Subtitle Indonesia di Situs Resmi Bukan Anoboy

“LPM awal mulanya berdiri pada tanggal 21 Juli tahun 2000, pada forum musyawarah temu LKMD tingkat Nasional se Indonesia yang diadakan di Bandung pada waktu itu. Pada tanggal tersebut baru lahir sebuah nama saja, dan pada tanggal 23 Juli lahirlah LPM secara keseluruhan. Oleh karena itu pada tanggal 23 Juli inilah kita semua rayakan HUT LPM,” ujar Ketua LPM Kota Bandung dengan lantang dalam sambutannya.

Selanjutnya ia pun menjelaskan bahwa tahun 2023 merupakan tahun berakhirnya PIPPK (Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahan) karena anggaran untuk pemberdayaan masyarakat telah diatur dalam  Undang-undang No. 23 tahun 2014.

Baca Juga: Pesona Jalur Torean Gunung Rinjani, Surganya Para Pendaki: Serasa Berada di Negeri Jurassic Park

"Dengan berakhirnya dana PIPPK tahun 2023, bukan berarti kegiatan untuk mengabdi dan memberdayakan masyarakat harus berhenti. Karena hal tersebut telah diatur dalam Undang-undang No. 23 tahun 2014. Hal tersebut pun menjelaskan tentang bagaimana pemberdayaan masyarakat harus dianggarkan oleh pemerintah, yang jumlahnya sangat fantastis, yaitu 5% dari APBD dikurangi DAK dan DAU,” sambungnya.

Ia pun menegaskan bahwa semua aturan yang termaktub dalam Undang-undang mengenai pemberdayaan masyarakat telah diatur oleh Permendagri.

Masih dalam sambutannya, ia menjelaskan dan menegaskan bahwa begitu pentingnya peran dan keberadaan LPM dalam suatu kewilayahan dimana LPM selain melakukan pemberdayaan masyarakat juga ikut serta dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan serta meningkatkan pelayanan masyarakat.

“Fungsi LPM sendiri tidak selalu memberdayakan masyarakat, justru peran dan keberadaan LPM ini sangat penting. Karena LPM pun turut andil dalam perencanan dan pelaksanaan pembangunan serta meningkatkan pelayanan masyarakat,” tegasnya.***

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah