Jelang Pilpres, POLRI dan TNI yang Masih Aktif Dilarang Terlibat Dalam Kampanye

- 14 Agustus 2023, 21:44 WIB
lustrasi gabungan TNI dan POLRI
lustrasi gabungan TNI dan POLRI /Dok. Pikiran Rakyat/

GALAMEDIANEWS – Jelang pemilu dan pilpres, anggota POLRI dan TNI yang masih aktif bertugas dilarang untuk terlibat dalam kegiatan kampanye pemilu dan pilpres. Bahkan ancamannya tidak main-main, jika POLRI atau TNI terlibat kampanye dan terbukti melanggar maka akan ada ancaman pidana selama satu tahun penjara. 

Larangan ini ada di dalam Undang Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum. Aturan teersebut menegaskan bahwa POLRI, TNI dan perangkat negara lainnya dilarang untuk terlibat dalam kampanye. 

 

“Anggota Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian Negara Republik Indonesia dilarang ikut serta sebagai pelaksana tim kampanye pemilu,” ucap Pasal 280 ayat (3).

Baca Juga: Antisipasi Kamtibnas di Pemilu 2024, Polri Bentuk Satgas Anti Money Politic dan Satgas Nusantara

Adapun selain POLRI dan TNI, seluruh badan peradilan dibawah Mahkamah Agung dan Mahkamah Konstituri dilarang terlibat pada kampanye. Larangan ini pun berlaku bagi anggota maupun ketua  dan wakil ketua Badan Pemeriksa Keuangan. 

Aparatur Sipil Negara atau ASN serta perangkat desa seperti kepala desa, atau anggota badan permusywaratan desa yang berstatus sebagai warga negara Indonesia yang tidak memiliki hak memilih dilarang terlibat ga dalam kampanye pemilu maupun pilpres. Serta jika terbukti melanggar, maka akan terancam hukuman pidana dan juga denda. 

Baca Juga: Pengesahan Warga Baru PSHT Blitar 2023, Gabungan Polri dan TNI Lakukan Pengamanan Kegiat

Halaman:

Editor: Ryan Pratama

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x