Kabar Gembira Bagi Warga Kecamatan Buah Batu Bandung, 36.000 Rumah Bisa Akses Air Bersih PDAM Tirtawening

- 3 September 2023, 07:05 WIB
Pemasangan saluran baru di komplek Cipaganti Graha. 36.000 rumah di Kecamatan Buahbatu bisa akses air Bersih dari PDAM Tirtawening
Pemasangan saluran baru di komplek Cipaganti Graha. 36.000 rumah di Kecamatan Buahbatu bisa akses air Bersih dari PDAM Tirtawening /Tatang Rasyid/ GalamediaNews /

GALAMEDIANEWS - Kabar gembira bagi warga Kecamatan Buah Batu Bandung dimana 36.000 rumah bisa akses air bersih dari PDAM Tirtawening.

Awal pembangunan saluran baru ini untuk mendistribusi air bersih di 2 titik, yakni komplek Sapta Marga Kecamatan Kujangsari dan Jalan Raya Ciwastra.

Dan saat ini pemasangan saluran baru air bersih sudah memasuki Kecamatan Buah Batu yaitu Komplek Cipaganti Graha, dimana di dalam komplek tersebut terdapat beberapa komplek diantaranya Graha Pelangi Elok, Cipaganti Graha tahap 1, 2 dan 3, Marga Makmur dan Ciwastra Indah.

Baca Juga: Resep Otak-otak Ala Chef Rudy Choirudin Pas Buat Hidangan Keluarga saat Akhir Pekan, Pasti Suka

Dikutip GalamediaNews dari bandung.go.id, Pelaksana Harian Wali Kota Bandung, Ema Sumarna menyambut positif hadirnya saluran air PDAM ke 36 ribu rumah pada tahap pertama ini.

Ema juga mengajak masyarakat untuk sama-sama menikmati akses air bersih melalui layanan PDAM Tirtawening.

"Manfaatkan proses layanan ini. Tidak semua masyarakat berkesempatan mendapatkan layanan ini," kata Ema saat meninjau pemasangan saluran air di Komplek Sapta Taruna, Kelurahan Kujangsari Kecamatan Bandung Kidul, beberapa waktu yang lalu.

"Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat, pak RW, ibu Lurah, ada juga unsur TNI/Polri. Mohon maaf jika selama pembangunan, masyarakat sedikit terganggu. Setelah penggalian, akan dilakukan kembali perbaikan," kata Ema. 

Sementara itu Dirut PDAM Tirtawening Soni Salimi menyebut, ada 4 zona pembangunan saluran air PDAM untuk dinikmati ke tiap rumah warga. Zona yang meliputi Blok Gedebage tersebut memiliki batas wilayah sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x