BREAKING NEWS: Kebakaran Hebat Terjadi di Jalan Otista Bandung

- 6 September 2020, 20:53 WIB
Ilustrasi kebakaran.*
Ilustrasi kebakaran.* /Dok. Pikiran Rakyat./

GALAMEDIA - Sebuah kebakaran besar terjadi di kawasan Jalan Otista, Kota Bandung, Ahad, 6 September 2020 malam.

Berdasarkan data dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DIskar PB) Kota Bandung, kebakaran dilaporkan terjadi mulai pukul 20.35 WIB.

Saat itu petugas Diskar PB sudah mengerahkan mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian. Dari informasi yang diterima petugas, kebakaran melanda sebuah ruko.

Baca Juga: KAMI Gelar Deklarasi di Hotel Mewah, Mahasiswa Kota Bandung Lakukan Penolakan

Lokasinya berada tepat di dekat Monumen Maung di kawasan Tegallega, Kel. Pelindung Hewan, Kec. Astana Anyar.

Sementara dari informasi netizen, kebakaran dilaporkan masih berlangsung. Nyala api sangat besar.

Netizen juga banyak melaporkannya lewat Twitter. Seperti netizen dengan akun @vanianie.

 Baca Juga: Peneliti Prediksi Bisnis Esek-esek Terancam Punah Tersapu Teledildonik

"Tolong dong @pln_123 bandung cepet matiin dulu. Ini di jalan otista pinggir taman tegalega kebakaran. Ditambah kena kabel listrik sampe keluar letupan2," tulisnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x