Aa Gym Tegur Tongkrongan Circle K, Campur Baur di Lingkungan Pesantren

- 2 Maret 2024, 14:35 WIB
Aa Gym Tegur Tongkrongan Circle K, campur baur di lingkungan pesantren/ Tangkapan layar gambar Aa Gym daaruttauhiid.org//
Aa Gym Tegur Tongkrongan Circle K, campur baur di lingkungan pesantren/ Tangkapan layar gambar Aa Gym daaruttauhiid.org// /

“Ini lingkungan pesantren tapi jadi begini keadaannya, sangat sedih semuanya hening tapi sesudah ada Circle K itu menjadi sampai larut malam merokok”, ujar Aa Gym mengeluh.

Pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhiid ini, mengeluhkan keberadaan minimarket Circle K yang buka hingga larut malam.

Selain buka hingga larut malam minimarket tersebut, juga menyediakan fasilitas nongkrong untuk pengunjungnya.

Baca Juga: Mudik Gratis 2024 Kementerian Perhubungan, Segera Daftar Catat Tanggalnya!

Hal itu yang membuat Aa Gym mengeluh ditambah aktivitas yang kurang pantas, yang membuat contoh buruk bagi para santri.

“Ada yang bisa bantuhkah, siapa Pak Walikota atau siapa Pak Polisi, aparat kami tidak pernah dimintai ijin untuk adanya kegiatan ini,” katanya.

“Mudah-mudahan ada yang bisa bantu, saya merasa tidak tenang, tidak nyaman melihat suasana seperti ini. Tetapi ya tidak tahu bagaimana cara terbaik, tidak tahu apakah pemiliknya mempunyai kepedulian terhadap keadaan masjid dan pesantren,” ujarnya.

Aa Gym meminta bantuan agar dapat tersolusikan masalah tersebut, baik oleh aparat pemerintahan maupun aparat keamanan. Mencari cara terbaik untuk dapat meng solusikannya, dan juga Aa Gym mempertanyakan pemilik minimarket tersebut, yang seolah abai dan tidak peduli.

Baca Juga: Kamu bisa Makan Buah Durian Sepuasnya di Tempat Wisata Sangiang Bedil Sumedang Dengan View Gunung, Ada Villa

“Kalau sampai larut malam begini terganggu keadaan di sekitar pesantren ini, kalau ada yang punya ide tolong ya. Kalau ada yang bisa menyampaikan kepada aparat yang berwenang harus bagaimana, sikap terbaik agar keberadaan pesantren ini tidak terganggu oleh aktivitas pacaran”, ucapnya.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Instagram @aagym


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah