Jaringan Listrik di Cikancung Rusak Akibat Pembakaran Sampah Warga, Ini Imbauan PLN UP3 Majalaya

- 26 Maret 2024, 21:48 WIB
Diduga ada pembakaran sampah, jaringan listrik PLN di Cikancung alami kerusakan.
Diduga ada pembakaran sampah, jaringan listrik PLN di Cikancung alami kerusakan. /Dok PLN UP3 Majalaya/

“Ini harus jadi perhatian karena dapat menimbulkan bahaya terhadap lingkungan sekitar. Masyarakat harus selalu waspada dengan kondisi kelistrikan di sekitar lingkungan tempat tinggalnya,” kata Hafazah.

Dijelaskan Hafazah, agar tidak terjadi kecelakaan di sekitar jaringan listrik, maka ada beberapa aktivitas yang harus dihindari masyarakat.

Aktifitas tersebut di antaranya melakukan penebangan pohon, bambu, atau tanaman lainnya yang dekat dengan jaringan listrik, memasang tiang antena, tiang telepon, parabola, pemancar alat telekomunikasi lainnya yang berdekatan dengan jaringan listrik, membangun atau memperbaiki bangunan dekat dengan jaringan listrik serta membakar sampah di bawah jaringan listrik.

Selain itu kata Hafazah, bermain layang-layang, menerbangkan drone di area jaringan listrik juga merupakan beberapa kegiatan yang sangat berbahaya.

Baca Juga: Kue Kering Ini Cocok Jadi Isian Toples Lebaran, Resep Lengkap Kue Kancing Jadul

"Sangat beresiko sebab bisa bersentuhan langsung dengan kabel dan berakibat fatal seperti sengatan listrik dengan arus yang cukup besar," tegasnya.

Hafazah mengimbau, bila masyarakat menjumpai hal-hal yang berpotensi menimbulkan bahaya kelistrikan, bisa melaporkan segera ke PLN melalui Aplikasi New PLN Mobile sebagai solusi layanan kelistrikan dalam satu genggaman.***

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x