Di Hadapan Habib Rizieq, Ustadz Abdul Somad Sampaikan Bekal Ketika Nanti Bertemu Rasulullah

- 13 November 2020, 16:36 WIB
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab bertemu dengan Ustadz Abdul Somad (UAS) ketika mengunjungi Pesantren Agrokultural Megamendung, Kabupaten Bogor, Jumat 13 November 2020
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab bertemu dengan Ustadz Abdul Somad (UAS) ketika mengunjungi Pesantren Agrokultural Megamendung, Kabupaten Bogor, Jumat 13 November 2020 /Twitter/PatriotNKRI/@NKRIndonesia79/

GALAMEDIA - Hari ini, Jumat 13 November 2020, Ustadz Abdul Somad (UAS) bertemu dengan Habib Rizieq Shihab di Pesantren Agrokultural Megamendung, Kabupaten Bogor.

Foto-foto yang memperlihatkan momen pertemuan kedua tokoh itu beredar luas di media sosial. UAS tampak tengah berpelukan erat dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq.

Tampak menantu Habib Rizieq, Habib Hanif Alatos dan sejumlah petinggi FPI menyaksikan pertemuan tersebut. Di pesantren tersebut, UAS memberikan tausiyah kepada para jemaah.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Menangis: Jika Belum Mampu Bertaubat, Jangan Sakiti Keturunan Rasulullah

Dalam kesempatan itu, ia mengaku sengaja ke Megamendung untuk bertemu dengan Habib Rizieq. UAS juga menyebut banyak umat yang rindu dan ingin bertemu dengan Habib Rizieq.

"Hari ini saya berangkat setelah salat subuh dari air port naik pesawat naik mobil, setelah naik mobil macet, saya mesti turun naik sepeda motor, setelah naik sepeda motor tidak bergerak, saya jalan kaki hanya sampai kemari," kata Ustaz Abdul Somad dalam siaran YouTube LDF TV, Jumat 13 November 2020.

UAS mengatakan, awalnya dirinya hanya ingin berbicara berdua dengan Habib Rizieq. Namun akhirnya dia menyempatkan untuk berceramah.

Baca Juga: KIM Dorong Partisipasi dan Kecerdasan Masyarakat di Pilkada Serentak 2020

Dalam ceramahnya, UAS mengungkit juga hal yang cukup menjadi sorotan belakangan ini. Khususnya terkait dengan Habib Rizieq Shihab. Belakangan, banyak orang yang menghujat Imam Besar FPI itu.

UAS mengungkit soal Dzurriyat Rasulullah SAW atau keturunan Rasulullah. Dalam potongan video yang beredar di Twitter, UAS juga mengungkap soal bekal yang akan ia bawa ketika suatu saat nanti bertemu dengan Rasulullah SAW.

Video itu salah satunya diunggah oleh akun @MT_Reborn. Diunggahannya, selain menyertakan video, akun ini menulis kalimat pengantar.

Baca Juga: Soal Prabowo Subianto Temui Habib Rizieq, Petinggi Gerindra: Pasti Ada Saatnya

"Ustad Abdul Somad di depan IB Habib Rizieq, sambil terisak sedih mengatakan, Bekal yg ku bawa ketika ketemu Rasulullah nanti, 'aku pernah mencintai keturunan Mu ya Rasulullah'," tulis akun tersebut.

"Begitu sedihnya UAS ketika IBHRS msh juga di caci,di hina,di maki. Salam Takzim buat UAS," tutup akun itu dalma cuitannya.

Baca Juga: Sebelum Lengser, Trump Buru-buru Bikin Aturan Baru Menyangkut China

Dalam video yang disertakan, UAS memang tampak menangis dan mengeluarkan kalimat yang hampir mirip dengan caption yang ditulis akun @MT_Reborn. Netizen pun mengomentarinya.

"Biarkan om mereka yg tak pernah sadar. Di Yaumil akhir masing masing punya barisan dan bendera. Kita mau masuk barisan dan bendera siapa? Yg jelas kita usahakan bendera Baginda Nabi SAW," tulis warganet.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x