Merasa Punya Bekal Cukup, Petenis Muhammad Rifqi Pede Incar Emas di SEA Games 2023 Kamboja

- 9 Mei 2023, 16:23 WIB
Muhammad Rifqi Fitriadi di Tennis Arena Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Selasa, 9 Mei 2023
Muhammad Rifqi Fitriadi di Tennis Arena Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Selasa, 9 Mei 2023 //ANTARA/Bayu Kuncahyo/

Ia juga menyatakan bahwa setelah mengikuti banyak turnamen, pengalaman untuk bertanding dalam dirinya juga semakin meningkat, begitu pula dengan teknik bermainnya.

Sebagai perwakilan dari Indonesia, Rifqi menjadi tumpuan tanah air untuk dapat merebut medali emas di nomor tunggal. Selain itu, petenis lain, yaitu Nathan Anthony Barki juga petenis senior Christopher Rungkat menjadi atlet lain yang diharapkan dapat mengharumkan nama bangsa.

Tim Tenis dari Indonesia yang Berlaga di SEA Games 2023

Dalam gelaran SEA Games 2023 ini, Indonesia mengirimkan tim tenis yang beranggotakan 10 atlet selain Muhammad Rifqi Fitriadi, Nathan Anthony Barki dan Christopher Rungkat. Atlet lain yang bergabung adalah David Agung Susanto dan Anthony Susanto.

Baca Juga: Voli Indonesia Raih Emas SEA Games 2023 Kamboja, Farhan Halim Trending Topic, Siapa Dia?

Sementara itu, perwakilan dari sector putri ada Aldila Sutjiadi, Beatrice Gumulya, Jessy Rompies, Priska Madelyn Nugroho, dan Fitriana Sabrina.***

Halaman:

Editor: Lina Lutan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah