Bawaslu Jabar Bakal Panggil BBHAR PDIP Jabar Soal Laporkan Ridwan Kamil Langgar Kampanye

- 19 Januari 2024, 12:53 WIB
Ketua TKD Prabowo-Gibran Jabar, Ridwan Kamil / Foto :Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //
Ketua TKD Prabowo-Gibran Jabar, Ridwan Kamil / Foto :Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS // /

GALAMEDIANEWS - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Barat (Jabar) akan memproses terkait laporan dari Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) PDIP Jabar terkait dugaan pelanggaran kampanye yang dilakukan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo - Gibran Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Adapun pelaporan tersebut bermula dari kegiatan acara Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tasikmalaya beberapa waktu lalu yang dihadiri Ridwan Kamil dengan memakai kaos Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2.

Ketua Bawaslu Jabar, Zacky Muhammad Zam Zam mengaku pihaknya sedang memproses laporan pelanggaran kampanye yang diduga dilakukan oleh Ketua TKD Prabowo-Gibran, Ridwan Kamil dalam kegiatan acara BPD Tasikmalaya beberapa waktu lalu.

“(Laporan tersebut-red) Sedang dalam proses penanganan,” ujar Ketua Bawaslu Jabar, Zacky Muhammad Zam Zam dikutip Galamedianews dari Pikiranrakyat.com pada Jumat, 19 Junuari 2024.

Baca Juga: Dilaporkan ke Bawaslu, Ridwan Kamil Sentil BBHAR PDIP Jabar, BPD itu bukan ASN  

Selanjutnya,, Zacky menyebutkan, Bawaslu Jabar pada Jumat, 19 Januari 2024 ini akan melakukan pemanggilan terhadap BBHAR PDIP Jabar terkait laporan yang kini menjadi perbincangan hangat di media sosial (Medsos).

“Hari ini kita akan panggil untuk klarifikasi dari pihak pelapor terlebih dahulu,” katanya menandaskan.

Baca Juga: Ridwan Kamil Dilaporkan ke Bawaslu, PDIP Jabar: Diduga Lakukan Kampanye Terselubung di Acara BPD

Sebelumnya, DPD PDIP Jabar secara resmi melaporkan dugaan pelanggaran kampanye yang dilakukan oleh Ketua TKD Prabowo-Gibran, Ridwan Kamil yang menggunakan atribut khas paslon capres nomer urut 02 itu kepada Bawaslu Jabar. ***

Editor: Dicky Aditya

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x