Bikin Ngakak! Curhatan Mahasiswi ITB Dibacakan Wakil Rektor Saat Proses Wisuda

9 Juli 2020, 14:58 WIB
Ilustrasi. (dok) /

GALAMEDIA - Momen wisuda Institut Teknologi Bandung (ITB) mendadak viral dalam beberapa hari terakhir. Pasalnya, ada momen lucu yang membuat acara tak lagi formal dan kaku.

Menjelang kelulusan, biasanya para calon wisudawan akan diminta mengisi kuisioner singkat sebagai kenang-kenangan. Isi kuisioner nantinya disimpan di buku tahunan.

Nah, momen lucu muncul saat kuisioner itu ternyata dibacakan dalam acara wisuda. Alhasil, semua wisudawan dan undangan bisa mengetahui isi dari jawaban kuisioner. Itu terjadi saat proses wisuda ITB, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Bank Islam Berbasis Komunitas Jadi Solusi saat Pandemi

Cuplikan video momen kocak itu dibagikan oleh akun @kiko_art di Twitter. Yang menjadi lucu, ternyata jawaban kuisioner dibacakan langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof Bermawi Priyatna Iskandar.

Video berdurasi hampir dua menit itu mengandung pesan jenaka yang ditulis oleh Kiko sendiri. Kiko menulis bermacam-macam hobi yang kocak hingga membuat semua orang tergelak.

Hingga hari ini, seperti dikutip Galamedia, video itu sudah disukai oleh lebih dari 107 ribu warganet dan di tweet ulang oleh lebih dari 50 ribu akun dan memperoleh kebih dari 3 ribu komentar.

Baca Juga: Terkait Pembukaan Pesantren, Ini Kata Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19

"Aku nggak pernah ternotice masuk TV atau masuk web atau viral gara2 gambarku sih... pernahnya ternotice wakil rektor pas wisuda gara2 ngisi kuisioner malu2in gini. aku kira gabakal dibacain jadi ngisi ala kadarnya aja, eh ternyata dibacain, malu banget dong," tulis @kiko_art.

Dalam video itu, wakil rektor membacakan hobi Kiko, yaitu menggambar, mewarnai dengan cat air, serta hunting promo dan diskon. Jawaban kuesioner dari Kiko itu pun sontak membuat seluruh wisudawan dalam gedung tersebut tertawa.

"Ini prodinya Biologi ya. Suka ngobrol sama kucing. Jadi ini dalam rangka untuk meningkatkan keilmuan dan pemanfaatan ilmu untuk kemasyarakatan, terutama binatang juga ya," tutur Wakil Rektor sambil tertawa saat membacakannya.

Baca Juga: Tipu Warga, Polisi Berpangkat Kombes Ini Diamankan Satreskrim Polrestabes

Prof Bermawi kembali melanjutkan dengan membacakan cara belajar dari Kiko. Menurut jawaban Kiko, cara belajarnya normal. Dirinya suka belajar, membaca textbook yang dipinjam dari perpustakaan sambil tidur-tiduran di kasur.

Namun jawaban Kiko kembali mengundang tawa dari seluruh wisudawan dan para tamu undangan yang hadir.

"Tak jarang saya ketiduran dan mimpi belajar di dalam mimpi. Seru nih ya. Dan bangun-bangun ingat tadi di mimpi belajar apa," kata Wakil Rektor sambil tertawa membacakan jawaban Kiko.

Baca Juga: Ada Dua Jenderal dalam Pusaran Kasus Maria Lumowa

Tak cuma itu, Kiko juga membagikan cuplikan vidoe lainnya. Video masih menampilkan Wakil Rektor yang juga membacakan jawabannya mengenai sisi negatif selama menempuh pendidikan di ITB.

Lucu, jawabannya adalah belum mendapatkan jodoh.

"Segi negatif studi di ITB, belum dapat jodoh. Mudah-mudahan Yukiko dapat jodoh nih dalam waktu dekat," ujar Prof Bermawi.

Jawaban kocak dari kuisioner Kiko itu membuat banyak warganet merasa terhibur. Cukup banyak warganet yang memberikan komentar dengan ikut menertawai jawaban yang dituliskan Kiko.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler