Cegah Kepadatan, Pengunjung Lembang Park and Zoo Diminta Datang Saat Weekdays

28 Juli 2020, 21:06 WIB
Cegah Kepadatan, Pengunjung Lembang Park and Zoo Diminta Datang Saat Weekdays /Dicky Mawardi/

GALAMEDIA - Manajemen Lembang Park and Zoo mengimbau masyarakat yang ingin berkunjung lebih baik di luar Sabtu dan Ahad. Pasalnya selama tiga pekan terakhir, kunjungan di akhir pekan sudah mulai padat.

"Bagi warga yang ingin berkunjung mohon untuk mengalihkannya di weekday aja", kata Manajer operasional Lembang Park and Zoo, Iwan Susanto, Selasa 28 Juli 2020.

Menurut data dari kebun binatang yang berada di jalur Lembang-Parongpong tersebut, tingkat kunjungan sudah melebihi angka 2000 ditiap Sabtu dan Ahad.

Oleh karena itulah, Iwan mengatakan pihak manajemen menyarankan agar kunjungan di luar Sabtu dan Ahad. Hal ini untuk mencegah kerumunan di dalam kawasan Lembang Park and Zoo.

Baca Juga: Kota Tasikmalaya Nol Pasien Covid-19, Warga Diminta Tetap Waspada dan Jaga Protokol Kesehatan

Menurutnya, kekhawatiran ini beralasan karena bila tidak dicegah pengunjung akan terus meningkat memadati kawasan wisata di Lembang tersebut.

"Boleh datang hari Sabtu atau Ahad bagi mereka yang tidak memiliki libur di hari biasa tapi kalau yang memiliki libur di hari biasa, kami imbau untuk berkunjung pada weekday," ujar Iwan.

Ia menambahkan, meski menggunakan standar SOP Covid-19 yang ketat kawasan wisata ini tetap diminati oleh pengunjung.

Iwan memaparkan mereka memang mempersiapkan SOP ketat sejak dibukanya seusai ditutup akibat covid 19. SOP ketat ini dilakukan, lanjut Iwan sebagai upaya pencegahan. penyebaran Covid-19 di kawasan tersebut.

Baca Juga: Sekolah di Kecamatan Berstatus Zona Hijau Selama Tiga Bulan dapat Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka

"Kami ingin pengunjung tetap nyaman berada di sini dan menikmati beragam sarana rekreasi dan satwa serta restoran di kawasan kami", ujar Iwan.

Hasil pantauannya, pengunjung antusias untuk melihat beragam satwa misalnya makan di restoran dengan pemandangan harimau benggala dan juga singa putih. Selain itu, menikmati rekreasi berkuda di dalam kawasan tersebut.

Salah satu wahana yang paling banyak menyita perhatian wisatawan adalah kubah burung. Mereka dapat berinteraksi dengan berbagai jenis burung yang sudah jinak dan tidak takut dengan pengunjung.

Di samping menikmati beragam satwa karnivora, herbivora, reptil dan aves, para wisatawan juga menikmati beragam permainan untuk anak-anak dan juga dewasa.

Baca Juga: Ganti Pangkostrad, Panglima TNI Mutasi Sebanyak 181 Perwira Tinggi

"Pengunjung bisa berjalan kaki dan juga bisa menyewa unit kendaraan untuk menjangkau beberapa sudut kawasan yang cukup jauh dari gerbang," jelasnya.

Dikatakannya, ada beberapa kendaraan yang biasa dipergunakan di dalam kawasan Lembang Park and Zoo yang bisa disewa dan mengendarainya sendiri untuk melihat koleksi 550 ekor satwa dari berbagai jenis karnivora, herbivora, aves, dan reptil.

Editor: Kiki Kurnia

Tags

Terkini

Terpopuler