Warna Pagar Rumah yang Memperindah Rumah

29 Februari 2024, 10:40 WIB
Pagar Rumah Memperindah Rumah, Tak Hanya Melindungi Saja./pixabay @ Viktor_Birkus /

GALAMEDIANEWS - Pagar rumah umumnya dipandang hanya untuk melindungi rumah saja. Nah, apakah Anda pun termasuk yang demikian juga? Padahal, pagar rumah sebenarnya bisa juga digunakan untuk memperindah rumah.

Dengan memilih warna yang tepat, pagar rumah tak hanya melindungi rumah agar aman dari masuknya orang asing. Atau, aman dari pencurian. Tetapi juga memperindah rumah. Berikut cara memilih warna pagar rumah.

1. Tentukan Berdasarkan Bentuk Rumah

Bentuk rumah sebenarnya perlu kita pertimbangkan dalam memilih warna pagar. Tentu saja, pagar terlihat menyatu dengan bangunan rumah. Ambil contoh, bila rumah berbentuk minimalis bisa menggunakan berbagai warna-yang terang atau yang tak terlalu gelap.

Terkait jenis warna, kita harus peka warna apa saja yang harmonis dengan bentuk rumah. Bisa juga dengan mencari banyak inspirasi. Carilah referensi gambar rumah yang bentuknya sama atau hampir sama. Perhatikan apa jenis warna pagarnya. Cermati atau warnanya apakah terlihat harmonis dengan bentuk rumah.

2. Berdasarkan Luas Halaman Rumah

Bila halaman rumah berukuran luas, maka sebaiknya gunakan warna gelap sehingga memunculkan kesan modern dan megah. Warna ini tak sebatas hitam saja, masih ada yang lainnya.

Bila halaman berukuran kecil, sebaiknya gunakan warna terang sehingga memunculkan ilusi halaman lebih luas. Bila menggunakan warna gelap, memang memunculkan kesan modern. Namun, halaman rumah terlihat lebih sempit sehingga membuat penghuninya merasa kurang nyaman.

Terkait jenis warnanya, pilih berdasarkan selera kita. Yang terpenting, gelap dan terangnya sesuai dengan luas halaman. Bisa juga mencari beberapa gambar rumah sebagai referensi.

3. Apakah Ada Tanaman di Halaman Rumah?

Bila ada tanaman di halaman, maka pilih warna yang tak tampak pada tanaman. Misalnya, bila tak ada warna merah, maka warna ini bisa menjadi warna pagar rumah.

Bisa juga memilih warna netral yang mencakup hitam, abu-abu, dan putih. Warna ini harmonis dengan warna apapun. Kedua cara tersebut menjadikan tanaman di halaman rumah terlihat menonjol.

Sesuaikan juga dengan cara sebelumnya, yaitu dalam hal menentukan terang gelapnya warna. Misalnya, bila halaman kecil dan ada tanaman, maka bisa memilih warna krem terang. Contoh lainnya, bila halaman besar dan ada tanaman, maka bisa memilih warna abu-abu gelap.

Demikian, beberapa cara memilih pagar rumah. Nah, sudahkah berwarna sesuai? Bila belum, agar pagar rumah berfungsi memperindah rumah juga, memang sebaiknya menggantinya.

Dengan menggunakan warna yang tepat, pagar rumah tak sebatas batang-batang logam yang berfungsi melindungi saja.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: fencemakeover.com.au everlastservices.com.au

Tags

Terkini

Terpopuler