Bubur Ayam PR, Bubur Legendaris di Bandung Sejak Tahun 1980, Layak untuk Dicoba Oleh Wisatawan

- 21 Januari 2023, 15:58 WIB
Bubur ayam PR, bubur legendaris sejak tahun 80'an
Bubur ayam PR, bubur legendaris sejak tahun 80'an /Tangkapan layar ig@bubur_ayampr/

Pemesanan dapat dilakukan via shopee food, go food dan grab food. Untuk go food, seporsi bubur ayam spesial dihargai Rp26.000. 

Isinya terdiri dari bubur dengan irisan cakue, suwiran daging ayam, telur, ati ampela kerupuk emping dan dilengkapi bawang goreng,daun bawang dan seledri. 

Salah satu minuman yang dijual online yaitu green tea milk, topping boba oreo dan meises ceres. Pelengkapnya seperti sate usus juga tersedia online. 

Pada tahun 2022 silam, Anies Baswedan pernah berkunjung untuk mencicipi kuliner malam ini. 

Menurut penuturannya, yang dikutip dari unggahan ig @aniesbaswedan, ia datang ke sana sehabis melakukan kegiatan Urban 20 di Bandung. 

Ia berkunjung ke bubur ayam tersebut karena diajak oleh Ridwan Kamil. Dalam unggahannya, Anies mengabadikan momen bersama Ridwan Kamil dan Ganjar Noor, musisi dari Bandung. 

Tidak lupa menuliskan caption berupa sanjungan untuk bubur ayam. Potongan captionnya seperti berikut

"Sesuai reputasinya, bubur ayamnya enak betul, apalagi makannya diaduk.Yang tidak disangka-sangka, kami juga bertemu dengan Pak Ganjar!," ujar Anies. ***

Halaman:

Editor: Imam Ahmad Fauzan

Sumber: Instagram Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x