Jokowi Pergi ke Sintang, Rocky Gerung Bilang Cuma Pencintraan:Presiden Senang Ada di Depan Kamera

8 Desember 2021, 21:15 WIB
Jokowi Pergi ke Sintang, Rocky Gerung Bilang Cuma Pencintraan: Presiden Senang Ada di Depan Kamera /Kolase tangkapan layar YouTube/Rocky Gerung Official dan Instagram/jokowi.

GALAMEDIA – Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Sintang, Kalimantan Barat hari ini, Rabu, 8 Desember 2021 mendapatkan sorotan dari pengamat politik, Rocky Gerung.

Pasalnya, kunjungan kerja Jokowi ke Sintang ternyata untuk meresmikan Bandara Tebelian di Kabupaten Sintang sembari meninjau warga yang terdampak banjir.

Baca Juga: Guru Perkosa Santriwati di Bandung Hasilkan Sembilan Bayi, Riyono: Dua Lagi Masih dalam Kandungan

Seperti diketahui, Sintang sempat terendam banjir hingga satu bulan lamanya dan tidak mendapatkan ‘perhatian’ dari presiden.

Namun, kini saat banjir sudah reda, Jokowi baru terbang ke sana dengan agenda utama meresmikan bandara dan agenda lainnya membantu para korban banjir.

Tentu sikap Jokowi ini mendapatkan pandangan sinis dari Rocky. Dia menilai, Indonesia sebenarnya tak butuh banyak bandara, mengingat ada begitu banyak bandara yang terbengkalai saat ini.

Baca Juga: Pengamat Bilang Dudung Abdurachman Cocok Jadi Presiden Indonesia di 2024: Sangat Memahami Situasi

“Meresmikan bandara, padahal sebetulnya ini beberapa bandara justru terbengkalai, ini ditambah lagi bandara (baru) tuh,” ujarnya melalui kanal Youtube Rocky Gerung Official Rabu, 8 Desember 2021.

Ahli filsuf ini lantas keheranan karena warga Sintang ingin Jokowi datang untuk membantu mereka di sana. Namun, presiden justru meresmikan bandara baru lagi.

“Apalagi (di) Sintang yang sebetulnya itu orang minta supaya presiden ke sana karena ada soal kerusakan lingkungan alam, banjir, segala macam. Tapi baru sekarang presiden datang dan justru untuk meresmikan bandara, bukan untuk memperlihatkan empati pada rakyat yang sudah tahunan di situ, mengalami penderitaan,” ungkapnya.

Baca Juga: Musni Umar Disemprot Ferdinand Hutahaean Terkait KKB Papua: Terlalu Provokatif, Seolah TNI Polri Diam

Rocky kemudian berpendapat bahwa kunjungan Presiden Jokowi ke Sintang untuk meresmikan bandara hanya untuk mencari headline berita.

Menurutnya, kunjungan Jokowi ke Sintang sebatas pencitraan yang berulang-ulang.

“Tapi, saya tetap menganggap bahwa presiden butuh headline terus itu. Entah dia kontroversi, entah dia semacam pencintraan diri yang berulang-ulang dan membosankan, tapi begitulah,” kata Rocky.

“Dan versi istana kan gak ada cara lain selain mempromosikan aktivitas presiden tuh,” sambungnya.

Baca Juga: 2 Juta Buruh hingga 100 Pabrik Ancam Pemerintahan Bakal Mogok Nasional, Said Iqbal: Bawa 3 Tuntutan

Lebih jauh, salah satu pendiri Setara Institute ini mengaku tak paham mengenai desain Jokowi untuk menghasilkan peradaban politik di Tanah Air.

Dia hanya paham, ada semacam kegembiraan Jokowi saat berada di hadapan kamera.

Maksudnya, Jokowi dinilai Rocky mulai ketagihan kameran dan hanya sekedar pencitraan untuk mengangkat berita baik dari istana.

Padahal, di belakang itu, ada laporan keuangan yang semakin memburuk.

Baca Juga: Senangnya Gempi Gendong Baby Rayyanza, Netizen: Calon Adek Ipar Ya

“Orang melihat ada semacam kegembiraan di depan kamera itu, dan Presiden ketagihan kamera juga itu akhirnya, tapi kita tahu dibelakang itu ada laporan keuangan yang memburuk,” tandasnya. ***

Editor: Muhammad Ibrahim

Tags

Terkini

Terpopuler