Sempat Bikin Status WhatsApp, Empat Hari Hilang Yongki Ditemukan di Lembah Bukit, Begini Kondisinya

- 1 Januari 2021, 14:08 WIB
Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban di lembah Bukit Tangkiling Palangka Raya, Jumat 1 Januari 2020. (ANTARA/HO-Basarnas Palangka Raya)
Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban di lembah Bukit Tangkiling Palangka Raya, Jumat 1 Januari 2020. (ANTARA/HO-Basarnas Palangka Raya) /

 

GALAMEDIA - Setelah empat hari dinyatakan hilang, Yongki Astro Prayogi (41) akhirnya ditemukan.

Sebelumnya, Yongki sedang liburan Natal di Bukit Batu dan sempat memperbaharui status menggunakan WhatsApp di sekitaran Bukit Tangkiling pada pukul 16.00 WIB.

Saat itu, ia masih bisa dihubungi oleh pihak keluarga. Namun kemudian hingga sebelum ditemukan, korban sudah tidak bisa dihubungi kembali.

Baca Juga: Wasekjen PBNU: FPI Sudah Bubar dengan Sendirinya, Masyarakat Menjerit karena Kegaduhan

Hari ini, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Muhamad Hariyadi mengatakan, pencarian orang hilang di Bukit Tangkiling akhirnya membuahkan hasil di hari keempat.

"KPP dan Tim SAR gabungan menemukan korban atas nama Yongki berada di Lembah Bukit Tangkiling pada pukul 10.15 WIB. Korban dalam kondisi meninggal dunia," ujar Yongki di Palangka Raya, Jumat, 1 Januari 2020/

Adapun koordinat penemuan korban, yakni 01°59’36” S - 113° 45’31” E dengan jarak kurang lebih 372 meter dari lokasi diduga korban terjatuh di Bukit Tangkiling.

Baca Juga: Yorrys Raweyai Bicara Pembubaran FPI: Pemerintah Rumuskan Kegelisahan dan Keresahan Publik

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x