RUPST PT Bank Danamon, Rasio Pembayaran Dividen 35% dari Laba Bersih Tahun 2020 atau Rp36,08/ Lembar Saham

- 30 April 2021, 14:05 WIB
RUPST PT Bank Danamon Indonesia, Rasio Pembayaran Dividen 35% dari Laba Bersih Tahun 2020 atau Rp36,08 per Lembar Saham
RUPST PT Bank Danamon Indonesia, Rasio Pembayaran Dividen 35% dari Laba Bersih Tahun 2020 atau Rp36,08 per Lembar Saham /Danamon

 

GALAMEDIA Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Danamon Indonesia Tbk. (Perseroan) yang dilaksanakan pada hari ini, Jumat 30 April 2021, antara lain menyetujui pembayaran dividen tahun buku 2020, Laporan Tahunan serta Laporan Keuangan Perseroan tahun buku 2020, pengesahan Laporan Tugas Pengawasan Tahunan Dewan Komisaris Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2020.

Selain itu pemberian pembebasan dan pelunasan tanggung jawab sepenuhnya (“volledig acquit et décharge”) kepada Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan, penetapan penggunaan laba Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2020,

Penunjukan Akuntan Publik dan Kantor Akuntan Publik untuk tahun buku 2021,perubahan komposisi anggota Dewan Komisaris perseroan dan persetujuan pengkinian dokumen rencana aksi (Recovery Plan) 2020-2021.

Baca Juga: Forum Zakat dan BNPT Berkolaborasi untuk Cegah Aksi Terorisme dalam Gerakan Zakat

RUPST juga menyetujui pembayaran dividen tahun buku 2020 sebesar 35% dari laba bersih (konsolidasi) Perseroan setelah pajak sebesar Rp352.664.900.000 yang merupakan sebesar Rp36,08 per lembar saham.

Sedangkan 1% dari laba bersih atau sebesar Rp10.076.140.000 akan dialokasikan sebagai cadangan umum sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Perseroan Terbatas. Sisa dari laba akan dibukukan sebagai laba ditahan Perseroan.

Yasushi Itagaki, Direktur Utama Danamon mengatakan, Kondisi perekonomian yang menantang di tahun 2020 mendorong Perseroan untuk melakukan berbagai inisiatif operasional dalam rangka menjaga dan meningkatkan produktivitas serta kualitas layanan terhadap nasabah di masa pandemi.

Baca Juga: Ngeri! Ini 7 Azab Dunia bagi yang Berani Selingkuh

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x