Rocky Gerung dan Rizal Ramli Ditantang Berdebat Soal Haji 2021, Refly Harun : Jangan Sampai Mereka Dikriminal

- 9 Juni 2021, 17:08 WIB
Refly Harun.
Refly Harun. //* Mantra Sukabumi/Twitter.com

 

GALAMEDIA – Pembatalan haji 2021 membuat sejumlah tokoh ternama memberikan berbagai kritik kepada pemerintah. Dua di antara mereka adalah Rocky Gerung (pengamat politik) dan Rizal Ramli (ekonom senior).

Rocky Gerung (RG) menilai pemerintah Arab Saudi jengkel dengan Indonesia karena berbagai persoalan, termasuk soal Habib Rizieq Shihab (HRS) dan sebutan kadrun (kadal gurun) dari para pendukung pemerintah kepada oposan.

Sementara, Rizal Ramli (RR) sebelumnya menilai dana jemaah haji telah digunakan untuk keperluan lain.

Baca Juga: Kebijakan Baru, Sembako Kena PPN, Mardani Ali Sera: Langkah Panik Pemerintah karena Utang Menggunung

Terkait dengan kritikan tersebut, DPR RI menentang seluruh pihak yang menyebarkan isu soal haji untuk berdebat atau berdialog secara terbuka. Termasuk, Rocky Gerung dan Rizal Ramli.

Ketua Komisi VIII DPR RI, Yandri Susanto menilai pentingnya kegiatan tersebut agar tidak terjadi informasi yang menyesatkan bagi calon jemaah haji.

Ahli hukum tata negara, Refly Harun lantas memberikan tanggapannya terkait debat tersebut melalui Youtube Refly Harun baru-baru ini. Menurut Refly, jika terjadi perbedaan pendapat maka kita tetap harus menjaga nilai demokrasi.

Baca Juga: McDonald’s x BTS Launching BTS Meal, Army Antusias Hingga Antre Panjang Bahkan Jadi Trending Topic di Indones

“Kalau terjadi perbedaan pendapat di masyarakat seperti ini, alangkah baiknya kita tetap menjaga demokrasi kita,” ucapnya dilansir Rabu, 9 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x