Di Tengah Pandemi Covid-19, Pemkab Sumedang Terus Berinovasi dalam Digitalisasi

- 15 Juli 2021, 16:56 WIB
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir./Ade Hadeli/Galamedia/
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir./Ade Hadeli/Galamedia/ /

GALAMEDIA - Di tengah pandemi Covid-19 yang belum berkesudahan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang tetap melakukan inovasi digitalisasi, guna memudahkan pelayanan kepada masyarakat.

Kali ini, inovasi yang dilaunching secara virtual oleh Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri RI (Dirjen Otda Kemendagri) Akmal A Malik, Pemkab Sumedang meluncurkan akses informasi dan layanan publik melalui aplikasi WhatsApp, Kamis 15 Juli 2021.

"Akses conversational yang dinamakan "WA KEPO" (WhatsApp untuk Kebutuhan Informasi dan Pelayanan Online) ini, turut melengkapi dan menyempurnakan layanan yang sudah tersedia berbasis website dan aplikasi mobile 'Tahu Sumedang' di Google Play," ungkap Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir.

Baca Juga: Tak Usah Pakai Sabun! Berikut Adalah 5 Manfaat Mandi Tak Pakai Sabun

Acara launching di tengah masa PPKM Darurat itu dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting yang dihadiri oleh Forkopimda, Camat, Kepala Desa, SKPD, akademisi, media, dan perwakilan generasi milenial.

Menurut Dony, Pemerintah Kabupaten Sumedang menyadari pergeseran/shifting perilaku masyarakat, khususnya generasi muda dalam mengakses layanan publik.

Masyarakat kian dominan menggunakan social media dan messaging platform dalam kehidupan sehari-hari.

Realita itu yang mendasari Pemerintah Kabupaten Sumedang menghadirkan layanan via WhatsApp, di kala tren masyarakat mengakses website dan download aplikasi mobile semakin menurun.

Sementara akses messaging platform dan social media semakin meningkat.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x