Jokowi Tak Tahu Kapan Covid di RI Selesai, Tokoh Ini Mendadak Desak MPR Gelar Sidang Istimewa, Adili Presiden?

- 20 Juli 2021, 13:08 WIB
MS Kaban (kanan) mengkritik Presiden Jokowi (kiri) atas penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia yang kembali meningkat.
MS Kaban (kanan) mengkritik Presiden Jokowi (kiri) atas penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia yang kembali meningkat. /Kolase dari ANTARA.

GALAMEDIA - Baru-baru ini mantan Menteri Kehutanan RI, MS Kaban kembali menyampaikan kritikan yang ditunjukkan kepada Presiden Jokowi.

Dalam unggahannya, Kaban menyampaikan kritikan kepada Jokowi terkait penanganan pandemi covid-19 di Indonesia.

Diketahui pandemi covid-19 di Indonesia belum juga usai, masyarakat Indonesia yang terpapar covid-19 kian mengkhawatirkan.

Kendati demikian, demi menekan laju penyebaran kasus positif covid-19, pemerintah memberlakukan PPKM Darurat hingga 31 Juli 2021.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 20 Juli 2021: Ibu Farah Rencanakan Hal Untuk Balas Dendam ke Alya

Melalui akun Twitter pribadinya @MSKaban3, selain kritikan tersebut ditunjukkan kepada Jokowi, juga kepada Koordinator PPKM, Luhut Binsar Pandjaitan.

Kaban berpendapat bahwa Jokowi sampai saat ini belum mengetahui kapan pandemi Covid-19 dapat teratasi.

"Presiden pun tak tau kapan Pandemic akan teratasi," tulis Kaban dilansir Galamedia dari akun Twitter @MSKaban3 pada Selasa, 20 Juli 2021.

Tak berhenti disitu, mantan Menteri Kelautan RI tersebut juga menyoroti pernyataan Jokowi dan Luhut yang berbeda soal situasi pandemi Covid-19.

"Terkendali kata LBP, blum terkendali kata Presiden," ujarnya.

Baca Juga: Cara Sehat Menyantap Hidangan Idul Adha, Perhatikan Hal Ini

"Presiden dan opung LBP berbeda lihat situasi," tambahnya.

Mengetahui adanya perbedaan pendapat antara Jokowi dan LBP, Kaban lantas mempertanyakan, apakah rakyat bisa berharap dari permohonan maaf saja.

"Kalau bgtu apa bisa rakyat berharap hny dgn permohonan maaf," ucapnya.

Baca Juga: Luhut Akui Tak Kuasai Bidang Ekonomi dan Kesehatan, Gus Umar: Terus Ngapain Jadi Menteri

Menurut penilaiannya, kegagalan PPKM juga merupakan kegagalan seorang presiden.

"PKPM jika gagal adalah kegagalan Presiden," tutur dia.

Untuk itu, Kaban pun mendesak Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI untuk segera mengadakan Sidang Istimewa (SI) dan mengadili Presiden.

"MPR RI perlu SI, adili Presiden," kata Kaban.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x