Diduga Akibat PPKM, Ketua AKAR Mencoba Bunuh Diri, Politisi PD: Akibat Pemerintah Tolak Jalankan UU Karantina!

- 5 Agustus 2021, 08:00 WIB
Politisi Demokrat, Rachland Nashidik
Politisi Demokrat, Rachland Nashidik /Tangkapan layar YouTube.com/Indonesia Lawyers Club

GALAMEDIA - Politisi Partai Demokrat, Rachland Nashidik soroti kasus ketua Harian Asosiasi Kafe dan Restoran (Akar) Kota Bandung yang baru-baru ini menusuk lehernya.

Diberitakan Galamedia sebelumnya, seorang pria nekat melakukan percobaan bunuh diri di dekat Balai Kota Bandung, Rabu, 4 Agustus 2021. Setelah ditelusuri pria itu bernama Gan Bonddilie atau dikenal Bondbond yang merupakan Ketua AKAR Kota Bandung.

Percobaan bunuh diri yang dilakukan korban diduga terkait PPKM Darurat di Kota Bandung. Bondbond kini telah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Baca Juga: Jangan Lupa! Libur Tahun Baru Islam 1443 H Bergeser, Kemenag: Hari Besar Keagamaannya Tidak Berubah

Kejadian itu mendapat sorotan dari politisi Partai Demokrat Rachland Nashidik.

Melalui cuitan di akun Twitternya, Rachland menyebutkan adanya kejadian tersebut merupakan kesalahan pemerintah dalam menerapkan kebijakan di masa pandemi.

"Ini bukan bukti rakyat tak mau mematuhi PPKM," cuit Rachland dikutip Galamedia dari Twitter @RachlanNashdik, Kamis, 5 Juli 2021.

Baca Juga: BMKG: Waspadai Hujan Disertai Petir di Daerah Ini, Berikut Prakiraan Cuaca di Jabar, Kamis, 5 Agustus 2021

Baca Juga: Allah Sebaiknya Tempat Mengadu, Ini Doa saat Menghadapi Kesulitan yang Diajarkan Rasulullah

Menurutnya, hal itu karena pemerintah tak menjalankan Undang-Undang soal karantina. "Ini akibat pemerintah menolak menjalankan UU Kekarantinaan yang mewajibkan negara memberi rakyat makan," sambungnya.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x