Moeldoko Berang Jokowi Disebut Bukan Panglima Tertinggi Penanganan Covid-19: Jangan Buat Soal Tak Penting

- 6 Agustus 2021, 16:13 WIB
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal Moeldoko.
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal Moeldoko. /KSP/Randhy Putra Nugraha

GALAMEDIA - Sejumlah tokoh mendesak agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin langsung penanganan Covid-19 di Indonesia. Pasalnya, mereka menilai sejauh ini penanganan Covid-19 masih didelegasikan ke anak buahnya diantaranya Luhut Binsar Pandjaitan.

Bahkan beberapa hari terakhir pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sempat viral karena mengaku sempat menasehati Jokowi agar memimpin langsung penanganan bencana.

Sehubungan hal itu, Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko menyatakan Presiden Jokowi merupakan panglima tertinggi dalam penanganan wabah virus corona (Covid-19) di Indonesia.

"Saya selalu katakan, panglima tertinggi di dalam penanganan Covid adalah Presiden," kata Moeldoko saat meninjau Rumah Sakit Darurat Covid Wisma Atlet, Jumat, 6 Agustus 2021.

Baca Juga: Amerika Serikat Bikin Gara-gara, China Marah Besar! Taiwan Beli 40 Sistem Artileri untuk Perkuatan Pertahanan

Moeldoko menyatakan, koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa Bali Luhut Binsar Pandjaitan maupun Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto semuanya mendapat instruksi dari Jokowi.

Disebutkan, Jokowi merupakan panglima tertinggi dalam penanganan Covid-19 di Indonesia. Oleh sebab itu, ia meminta tidak ada lagi pihak-pihak yang meragukan kepemimpinan Jokowi dalam menghadapi pandemi Covid.

"Itu menunjukkan beliau seorang panglima dalam hal penyelesaian Covid. Jadi jangan lagi didiskusikan," katanya.

Mantan Panglima TNI itu meminta agar tidak ada lagi yang mempersoalkan masalah mengenai hal ini. Ia pun meminta agar seluruh pihak terlibat dalam penanganan Covid-19.

"Sekali lagi, jangan lah membuat persoalan tidak penting di sini. Kritik silakan, tetapi marilah terlibat bersama-sama untuk penyelesaian Covid ini," tegasnya.

Sejumlah tokoh sebelumnya mendesak Presiden Jokowi memimpin langsung penanganan pandemi Covid-19. Jokowi diminta tidak lagi menunjuk menteri untuk mengawal penuntasan pandemi.

Salah satu desakan datang dari kubu lawan Moeldoko, yakni Deputi Analisa Data dan Informasi Balitbang DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution.

Baca Juga: Bandingkan Manuver Prabowo dan Jokowi, Pengamat Politik: Jokowi Dipilih oleh Mayoritas Berpendidikan Rendah

Menurutnya, langkah ini dinilai perlu dilakukan Jokowi karena kasus penularan Covid-19 sudah semakin mengkhawatirkan.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon juga mendesak hal serupa. Fadli berpendapat, Jokowi perlu memimpin langsung penanganan Covid-19 agar semua kementerian dan lembaga fokus menghadapi darurat pandemi bersama-sama.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x