Israel Nyatakan Siap Serang Iran, Rudal-Rudal Balistik Bersiaga

- 8 Agustus 2021, 19:30 WIB
Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz.
Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz. /


GALAMEDIA - Perseteruan antara Iran dan Israel kian memanas hingga terancam terjadinya peperangan di antara kedua negara tersebut.

Israel secara terbuka mengancam untuk menyerang Iran.

Menteri Pertahanan Israel, Jenderal Benny Gantz dalam sebuah wawancara dengan Ynet, sudah lebih dulu mengajak konfrontasi militer dengan Iran.

“Apakah Israel siap menyerang Iran jika perlu,” tanya reporter Ynet.

Jenderal Benny menjawab, “Ya.”

Menurut Jenderal Benny walau pasukan tempur Israel siap melaksanakan perang melawan Iran. Namun, Israel akan mengambil beberapa langkah terbaik lebih dahulu.

Baca Juga: BPJS Ketenagakerjaan Gelar Vaksinasi Massal di SMAN 8 Bandung

Salah satunya, Israel akan memobilisasi dukungan dari dunia agar dapat mengendalikan Iran.

Bagi dia, masalah Iran bukan hanya masalah yang ditanggung Israel saja, tapi seluruh dunia.

“Dunia perlu berurusan dengan Iran. Kawasan perlu berurusan dengan Iran. Dan Israel juga perlu melakukan perannya dalam situasi ini,” kata Jenderal Benny.

Pernyataan Jenderal Benny ini merupakan puncak kemarahan Israel.

Negeri zionis itu murka setelah penyerangan terhadap kapal tanker MT Mercer Street di Teluk Oman beberapa hari lalu.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Bisa Tahan Tangis Berpisah dengan Barcelona: Saya Tidak Siap

Dan Jenderal Benny memastikan serangan terhadap kapal yang dioperasikan orang Israel itu adalah militer Iran yaitu Korps Garda Revolusi Islam (IRGC).

Iran tak gentar dengan adanya ancaman tersebut. Iran pun menyiapkan kekuatan militer besarnya untuk berduel dengan Israel.

Informasi terbaru, IRGC dalam beberapa hari ini sedang menyiapkan rudal-rudal balistik.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x