Easy On Me Adele Resmi Dirilis, Netizen Terisak Massal Tengah Malam

- 15 Oktober 2021, 09:25 WIB
Adele
Adele /Instagram/ @adele/

GALAMEDIA - Adele akhirnya merilis lagu baru pertamanya dalam lima tahun,  Easy On Me.
Single yang sangat ditunggu-tunggu itu dirilis minggu lalu, bersamaan dengan rilis album 30.

Dan tepat tanggal 15 Oktober semalam para penggemar vokalis berdarah Inggris itu dengan sabar menanti music video (MV) resminya di layar YouTube.

Hasilnya, lagu yang diakui Adele menjadi caranya mengobati luka hati perceraiannya itu membawa badai emosi bagi jutaan penggemarnya.

Baca Juga: UPI Gelar KKN Tematik Guna Mendukung MBKM dan Memberi Pengalaman Belajar di Luar Kampus

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Jumat 15 Oktober 2021 tagar Adele dan Easy On Me pun memenuhi timeline Twitter. Tak sedikit yang mengaku merinding bahkan dibuat terisak oleh single teranyar penyanyi 33 tahun itu.

Awal pekan sebelumnya Adele mengungkapkan Easy On Me dan album 30 merupakan refleksi dari apa yang dilaluinya kala memutuskan berpisah dari suaminya  Simon Konecki.

Termasuk dalam lirik Easy On Me adalah gambaran upaya Adele mempertahankan keutuhan bahtera pernikahan. “Kita terjebak di jalan masing-masing.. Kau tak dapat menyangkal betapa kerasnya aku mencoba. Aku yang berubah demi kalian berdua..”

Baca Juga: 15 Oktober, Tahukah Anda Hari Ini Jadi Hari Mencuci Tangan Sedunia? Begini Makna Pentingnya

Juga tentang perasaan terdalamnya yang dibuat tak berdaya bagai anak kecil yang bisa jadi tak mampu memilih dengan tepat.   “Easy on me.. Kumasih kanak-kanak, yang tak memiliki kesempatan ‘tuk merasakan dunia di sekitar, tak punya waktu memilih.. Easy on me..

Adele pun menyertakan testimoni betapa ending menyakitkan tak bisa dihindari. “Ku hanya memiliki niat baik dan harapan yang tinggi tapi ‘ku kini tahu tak akan ada yang bisa menjadi kenyataan.”

Seiring lirik yang dalam mengiris, visual klip yang bergantian antara  filter hitam dan putih serta warna redup ikut mengaduk-aduk perasaan pendengarnya.

Baca Juga: Tingkatkan Profesi Pendidik, Ribuan Mahasiswa UPI Ikuti Program Kampus Mengajar Kemdikbudristek

Netizen pun dibuat “meratap” dengan komentar berisi simpati untuk Adele. Tak sedikit pula yang mengaku merasakan benar apa yang dilalui ibu satu anak tersebut.

“Lagu baru Adele? Merinding! Jangan pernah ragukan Ratu lirik yang satu ini!”, “Rindu sangat mendengarkan lagu Adele dan ini lagu yang teramat indah!”, “Benar-benar merinding, Adele luar biasa! Bikin merinding, aslinya, tubuhku sampai gemetar..”

Demikian di antara komentar yang bermunculan.

Baca Juga: Bisa Picu Kecemburuan Sosial, Netty Aher: Pemerintah Harus Tegas ke Publik Figur yang Kabur dari Karantina

Sementara komentar yang lainnya menjadi pengakuan bagaimana mereka dibuat menangis oleh Adele.

“Aku nge-tweet sambil menangis. Bisa-bisa aku menangis  sampai muntah. Ini baru Adele!”

“Rasanya mau gila, Adele membuatku menangis untuk  cinta yang bukan aku alami!”

Well..easy tweeps!***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x