Megawati Ingin Semua Daerah Memiliki Patung Bung Karno, Fadli Zon: Tak Perlu!

- 29 Oktober 2021, 17:36 WIB
Anggota DPR RI Fadli Zon.
Anggota DPR RI Fadli Zon. //dpr.go.id/DPR /

"Tidak ada niat seperti itu, hanya sebuah pengenalan dari suatu sosok pahlawan-pahlawan,” sambungnya.

Baca Juga: Megawati Ingin Bangun Banyak Patung Soekarno, Buni Yani: Memberhalakan Soekarno dengan Patung, Hindari!

Namun, permintaan dari Megawati Soekarnoputri itu ditolak mentah-mentah oleh Politikus Partai Gerindra Fadli Zon.

Hal tersebut disampaikan Fadli Zon melalui akun media sosial Twitter miliknya @fadlizon pada Jumat, 29 Oktober 2021.

Menurut Fadli Zon, memang benar masyarakat harus menghormati Bung Karno sebagai Proklamator, tetapi itu bersama Bung Hatta.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu mengatakan bahwa posisi Bung Karno dan Bung Hatta tak tergantikan.

"Sekali lagi, kita hormati Bung Karno sbg Proklamator, itupun bersama Bung Hatta. Posisi tak tergantikan," paparnya dikutip Galamedia dari Twitter @fadlizon.

"Tapi perjuangan kemerdekaan bukan milik Soekarno sendiri," sambungnya.

Baca Juga: Kualitas Audio Bisa Jadi Tantangan Industri Penyiaran

Fadli Zon pun mengatakan bahwa masih banyak pejuang lain dan pahlawan daerah yang masih belum dikenal.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x