Tren Kasus Covid-19 Menurun, Warga Jabar Tetap Harus Terapkan Prokes Ketat Saat Beraktivitas

- 30 Oktober 2021, 07:47 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Masyarakat Jabar diminta tetap menerapkan prokes ketat saat beraktivitas./Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar
Ilustrasi vaksinasi. Masyarakat Jabar diminta tetap menerapkan prokes ketat saat beraktivitas./Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar /

GALAMEDIA - Perkembangan kasus Covid-19 di wilayah Jawa Barat (Jabar) cukup menggembirakan. Belakangan trennya angka penambahan kasus pun semakin menurun.

Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Jabar Dewi Sartika mengatakan, di Jabar memang masih ada penambahan kasus meski persentasenya kecil dan masih terkendali.

Berdasarkan data Dinkes Jabar pada 28 Oktober 2021 pukul 18:00 WIB, jumlah terkonfirmasi sebanyak 705.430 orang (bertambah 111).

Sementara untuk kasus aktif sebanyak 1.199 (bertambah 9), sembuh 689.538 (bertambah 97), dan tingkat kesembuhan 97,75 persen.

Baca Juga: Ketika Dadang Dilantik jadi Kepala Desa oleh Bupati Dadang

Dewi pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat saat beraktivitas.

"Meskipun secara keseluruhan trend-nya menurun, kita harus tetap bersiaga," kata dia, Jumat, 29 Oktober 2021.

Masyarakat, ujar Dewi, tetap disarankan untuk menerapkan prokes 5M.

Adapun prokes 5M tersebut yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x