PEPARNAS PAPUA: Misi Jabar Sandingkan Gelar Juara Umum

- 5 November 2021, 19:56 WIB
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum memotivasi para atlet paralimpik yang akan bertanding di ajang Peparnas XVI/2021 Papua 5 -15 November.
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum memotivasi para atlet paralimpik yang akan bertanding di ajang Peparnas XVI/2021 Papua 5 -15 November. /

Hingga saat ini, pihaknya bersama para atlet, mencoba beradaptasi dengan lingkungan Papua, serta menyiapkan diri dengan melihat secara langsung kondisi venue. Siska optimistis Jabar mampu meraih juara umum seperti PON XX kemarin.

"Mulai tanggal 2 di sini atlet sudah mulai berlatih, manajer juga sudah berkumpul. Saya juga sudah berkeliling melihat latihan- latihan dari mulai tenis lapangan, catur, bola, dan renang, kita optimistis," tutur Siska.

Baca Juga: Ade Armando Sempat Bikin Heboh Soal Shalat 3 Waktu, Gus Umar: Percuma Laporin ke Polisi, Elo Kebal Hukum

Siska meminta warga Jabar yang ada di Papua mendukung atlet dengan menonton langsung ke venue dengan prokes ketat, dan warga di rumah mendoakan "Mohon doa dari warga Jawa Barat semua, supaya atlet kita disini bisa berjuang dengan maksimal," imbuhnya.

Misi Sandingkan Gelar


Ketua  Umum National Paralympic Commite Indonesia (NPCI) Jabar Supriatna Gumilar menyebut Jabar menargetkan 137 medali emas untuk bisa meraih gelar juara umum. "(Strategi pemenangan) sudah disiapkan matang- matang, mudah- mudahan Allah SWT mengabulkan bahwa kami bisa menyandingkan kujang kembar di Tanah Papua," katanya.

Ia juga menyebut bahwa para atlet dalam kondisi fit hingga saat ini. Ia merinci bahwa kontingen Peparnas XVI Jabar adalah sebanyak 430 orang, terdiri dari 235 atlet, 90 orang pelatih, 12 manajer, dan sisanya merupakan tim kesehatan, ofisial, mekanik, dan terapis, serta tim pendukung lainnya.

"Kami melaporkan, setelah beberapa hari dan menelusuri, atas arahan Pak Gubernur kita dibantu juga oleh KONI. Alhamdulillah data- data sudah kita raih, statistik sudah dipetakan," katanya.

Baca Juga: Jenderal Andika Perkasa Ditolak Jadi Panglima TNI oleh 14 LSM, Moeldoko Lakukan Pembelaan

Kontingen Peparnas XVI Jabar juga didukung para pembina andal, di antaranya Inspektur Jenderal TNI Angkatan Darat Nugroho Budi Wiryanto, serta mantan Kapolda Jabar Irjen Pol (Purn) Bambang Waskito.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah