Proteksi Diri dengan Protokol Kesehatan

- 15 November 2021, 20:25 WIB
Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana.
Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana. /Hj. Ati Suprihatin/

GALAMEDIA -- Kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan diyakinan masih menjadi cara terbaik untuk memproteksi diri dari paparan virus corona. Karena itu, Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana meminta kepada warganya untuk disiplin mengenakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun atu hand sanitizer.

"Jangan euforia, tetap proteksi diri. Ada aplikasi pedulilindungi, minimal menggunakannya karena kita tidak tahu tempat yang diberi relaksasi itu pengunjungnya datang dari berbagai zona," kata Yana, Ahad, 14 November 2021.

Ajakan Yana tersebut berlaku juga untuk wisatawan yang datang ke Bandung. Ia mengungkapkan, meski Pemkot Bandung telah merelaksasi sejumlah aktivitas, termasuk sejumlah lokasi wisata, protokol kesehatan itu jangan sampai diabaikan.

Baca Juga: 15.972 Jiwa Jadi Korban Banjir Ketapang, Wakil Bupati: Mudah-mudahan Tak Meluas

Yana mengatakan, protokol kesehatan menjadi modal utama agar perekonomian terus berjalan. Pemerintah Kota Bandung juga berupaya membentuk herd immunity melalui vaksinasi.

Sementara itu, Hengky (42), seorang pengunjung kafe di kawasan Malabar mengaku tak pernah lepas mengenakan masker, terutama jika beraktivitas di luar rumah. Apalagi, jika aktivitasnya dilakukan di ruang publik. "Minimal, masker selalu digunakan dan mencuci tangan setelah beraktivitas di luar rumah," katanya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x