Ratu Rania Bahagia, Putri Iman Segera Menikah dengan Pebisnis Tampan New York Jameel Thermiotis

- 7 Juli 2022, 13:52 WIB
Ratu Rania Posting Kabar Bahagia, Putri Iman Segera Menikah dengan Pebisnis Tampan New York Jameel Thermiotis//Olah foto kolase thumbnaik Twitter DailyMail
Ratu Rania Posting Kabar Bahagia, Putri Iman Segera Menikah dengan Pebisnis Tampan New York Jameel Thermiotis//Olah foto kolase thumbnaik Twitter DailyMail /

GALAMEDIA - Ratu Rania dari Yordania memosting pesan bahagia. Putrinya Iman bertunangan dengan pebisnis Jameel Thermiotis.

Putri Iman (25) merupakan anak kedua dari Ratu Rania (51) dan Raja Abdullah II (60).

Dikutip dari DailyMail, Kamis 7 Juli 2022, Jameel yang kelahiran Venezuela berusia dua tahun lebih tua dari sang putri.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 12 di Indonesia

Jameel bekerja sebagai Managing Partner untuk Modal Ventura yang berbasis di New York, Amerika Serikat.

Pengumuman pertunangan ini menjadi kejutan  bagi para royalis karena selama ini Putri Iman merahasiakan jalinan asmaranya dan tidak diketahui pula sejak kapan keduanya berkencan.

Dalam pernyataan pribadi yang dibagikan di akun Instagram resminya, Ratu Rania mengatakan, “Selamat Iman tersayang. Senyummu adalah hadiah cinta.. semoga bersama Jameel kehidupanmu dipenuhi cinta dan tawa!”

Baca Juga: Harga Oppo A16e Murah Terbaru dan Spesifikasi Resmi 2022

Ratu Rania juga membagikan foto pertunangan Putri Iman dan Jameel Thermiotis. Putri Iman mengenakan gaun putih berleher tinggi yang dipadukan dengan riasan halus.

Jemarinya dihiasi cincin pertunangan. Sementara di sampingnya Jameel tampak  dalam setelan jas dan kemeja putih.

"Keluarga menyampaikan doa dan harapan terbaik melalui Royal Hashemite Court yang mengumumkan pertunangan Putri Iman.Kerajaan mengumumkan pertunangan Yang Mulia Putri Iman binti Abdullah II dengan Jameel Alexander Thermiotis, pada hari Selasa, 5 Juli 2022 di hadapan Yang Mulia Raja Abdullah II dan Ratu Rania Al Abdullah, serta Yang Mulia Putra Mahkota Al Hussein bin Abdullah II, Pangeran Hashem bin Abdullah II, dan Putri Salma binti Abdullah II, di samping anggota keluarga Tuan Thermiotis.”

Baca Juga: Harga Infinix Note 12 Terbaru Bulan Juli 2022 dan Spesifikasi Lengkap

“The Royal Hashemite Court menyampaikan ucapan selamat yang tulus kepada Yang Mulia Putri Iman dan Tuan Thermiotis dan doa semoga keduanya berbahagia seumur hidup.”

Demikian pernyataan resmi Kerajaan Yordania.

Putri Iman yang dikenal sporty  lulus dari International Academy Amman pada tahun 2014 dengan penghargaan sebagai atlet terbaik di kelasnya.

Baca Juga: Cek Harga Samsung Galaxy A23 dan Spesifikasi Lengkap

Dia melanjutkan studinya di Universitas Georgetown di Washington AS di mana kakak laki-lakinya Putra Mahkota Hussein mengambil jurusan sejarah internasional.

Banjir ucapan selamat memenuhi kolom komentar postingan Ratu Rania.

“Semoga kalian bahagia..”, “Selamat Putri Iman..”, “Selamat untuk putri cantik Yordania, semoga hari-hari kalian penuh dengan cinta dan kebahagiaan.” ***

Editor: Mia Fahrani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x