Hati-hati Mengisi Titik Koordinat PPDB, Salah Klik Akibatnya Fatal

- 25 Juni 2020, 15:58 WIB
Orang tua dan siswa mendaftar langsung saat proses PPDB Jabar tahap dua, Kamis 25 Juni 2020. (Hj. Eli Siti Wasliah)
Orang tua dan siswa mendaftar langsung saat proses PPDB Jabar tahap dua, Kamis 25 Juni 2020. (Hj. Eli Siti Wasliah) /

"Kami harus melayani masyarakat yang datang. Apalagi dari orang tua yang tidak memiliki akses untuk melakukan pendaftaran secara online," ujar Ade.

"Ya, kami ikut memfasilitasi. Tapi untuk pendaftaran dilakukan sepenuhnya olah calon peserta didik dan orangtuanya," sambungnya.

Pihaknya sudah mengantisipasi jika ada yang orang tua yang datang ke sekolah, termasuk untuk konsultasi. Tentunya, persiapan yang dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Terbukti Lakukan Aksi Terorisme, Penusuk Wiranto Divonis 12 Tahun Bui

Hal senada diungkapkan Kepala SMAN 8 Kota Bandung, Suryana. Pada hari pertama pendaftaran PPDB di sekolahnya tidak ada kendala yang berarti.

"Kalau di sekolah yang dituju 'kan tidak ada proses pendaftaran. Semua pendaftaran dilakukan oleh sekolah asal dan mandiri. Tapi laporan dari panitia PPDB, hari pertama berjalan seperti biasa tidak ada kenala berarti," jelasnya.

Menurutnya, bagi mereka yang memiliki akses untuk mendaftar mandiri lakukanlah secara mandiri. Karena, setiap calon peserta didik memiliki akun tersendiri. Kecuali pendaftarannya dilakukan kolektif oleh sekolah asal, itu dikoordinasikan oleh pihak sekolah.

Baca Juga: Uang Rp 204 Triliun di Balik Foto Putri Presiden Rusia Vladimir Putin

"Kendati PPDB ini dilakukan secara online, ada saja masyarakat yang datang ke sekolah. Entah itu karena masih tidak paham dengan aturan atau hanya untuk konsultasi. Sekolah bisa memfasilitasi itu dengan menjaga protokol kesehatan," ujarnya.

Ditanya soal siswa yang tidak daftar ulang pada PPDB tahap pertama, menurutnya ada satu orang. Pihaknya sudah melaporkan hal itu ke operator Dinas Pendidikan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah