PENDAFTARAN Komcad 3 Matra Dibuka Hingga April 2023, Simak Cara dan Lokasi Pendidikan

- 14 Januari 2023, 21:16 WIB
Kemham Buka Rekrutmen Komcad 2023, Ini Syarat, Link Pendaftaran
Kemham Buka Rekrutmen Komcad 2023, Ini Syarat, Link Pendaftaran /

 

GALAMEDIANEWS - Pendaftaran Komponen Cadangan (Komcad) kembali dibukan Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Pendaftaran Komcad ini berlangsung sejak 2 Januari hingga 14 April 2023.

Pendaftaran Komcad kali ini dibuka langsung untuk tiga matra sekaligus, yakni Angkatan Darat (AD), Laut (AL) dan Udara (AU).

Proses pendaftaran Komcad bisa dilakukan secara online melalui WhatsApp atau situs Kemhan.

"Pendaftaran dibuka secara online mulai tanggal 2 Januari sampai dengan 14 April 2023, melalui Whatsapp 0896.1937.0020 atau bisa mengakses website https://komcad.kemhan.go.id," tulis akun Instagram @kemhan, Sabtu 14 Januari 2023.

Dalam tayangan video, Direktur Sumdahan Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Fahrid Amran mengatakan, penyiapan pertahanan negara yang melibatkan sumber daya manusia adalah dibentuknya Komponen Cadangan guna memperbesar dan memperkuat kekuatan dan kemampuan kompenen utama.

Baca Juga: TANPA AMPUN! Gerombolan Bermotor Tiba-tiba Bacok Warga di Jalan Natuna Kota Bandung

Sebagai informasi, tempat pendidikan Komcad 2023 bakal dilaksanakan di sejumlah lokasi.

Pendidikan Komcad tiap matra pun dilaksanakan di tempat berbeda-beda.

Untuk Pendidikan Komcad AD dilakukan di Rindam I Bukit Barisan Sumatera Utara, Rindam IX Udayana Bali, Rindam XIII Merdeka Sulawesi Utara dan Rindam XVIII Kasuari Papua Barat.

Selanjutnya, pendidikan Komcad AL bakal digelar di Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) di Surabaya, Jawa Timur.

Sementara Pendidikan Komcad AU akan berlangsung di Wingdik 800/PASGAT di Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: One Piece Chapter 1072: Spoiler Utama yang Diharapkan Terjadi pada Bab Ini

Tempat itu sebelumnya bernama Pusat Pendidikan dan Latihan Komando Pasukan Gerak Cepat.

"Kini saatnya negara memanggil pemuda pemudi Indonesia untuk bergabung secara sukarela sebagai Komponen Cadangan Pertahanan Negara TA. 2023," tulis akun Instagram @kemhan, melanjutkan.***

Editor: Shiddik Zaenudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x