Menkumham Yasonna Resmi Lantik 5 Pejabat Tinggi di Kemenkumham, ini Nama-namanya

- 4 April 2023, 15:13 WIB
You Tube Pusdatin Kumham saat Menkumham Yasonna H Laoly saat melantik pejabat tinggi di Kemenkumham.
You Tube Pusdatin Kumham saat Menkumham Yasonna H Laoly saat melantik pejabat tinggi di Kemenkumham. /cYou Tube Kemenkumham/

 

GALAMEDIANEWS - Mentri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H. Laoly di dampingi Wakil Menteri Menkumham (Wamenkumham) Eddy O.S Hiraiej resmi melantik sejumlah pejabat di lingkungan Kemenkumham yang di gelar di Aula Oemar Senoadji Lt.18 DJKI Gd. Sentra Mulia, Jakarta pada Selasa, 4 April 2023.

Adapun pelantikan dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kemenkumham di hadiri langsung Pimti Madya Unit Utama, Staf Ahli Menteri, Staf Khusus Menteri, Penasehat kehormatan, Sekretaris Unit Utama, Pimti Pratama Unit Setjen, Ditjen KI, Ditjen HAM, BPSDM, BSK Hukum dan HAM hadir langsung menyaksikan Pelantikan sekaligus Serah Terima Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kemenkumham RI.

Pelantikan dan Sertijab tersebut di ikuti oleh seluruh Pimpinan Tinggi Pratama (PTP) Kanwil Kemenkumham se - Indonesia secara virtual dan di sebarluaskan melalui live.kemenkumham.go.id dan Kanal Youtube Kemenkumaham di : Pusdatin Kumham.

Dari Kanwil Kemenkumham Jabar di hadiri langsung oleh Kakanwil R. Andika Dwi Prasetya beserta pimpinan tinggi seperti Kepala Divisi Administrasi Anggiat Ferdinan, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kusnali, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Andi Taletting Langi serta Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Sukamiskin Kunrat Kasmiri.

Halaman:

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah