Pengusaha Asal Pakistan dan Putranya Ikut Menjadi Penumpang Kapal OceanGate Wisata Titanic yang Hilang

- 23 Juni 2023, 12:15 WIB
Foto pengusaha asal Pakistan bersama putranya yang ikut menjadi korban Kapal OceanGate.
Foto pengusaha asal Pakistan bersama putranya yang ikut menjadi korban Kapal OceanGate. /vindependent.co.uk/

GALAMEDIANEWS - Seorang pengusaha berasal dari Pakistan Shahzada Dawood, serta putranya bernama Suleman yang berusia 19 tahun, ikut menjadi penumpang Ekspedisi OceanGate untuk berwisata melihat bangkai kapal Titanic di Samudera Atlantik.

 

Diketahui penumpang kapal Titan itu berjumlah lima orang yang terdiri dari Stockton Rush sebagai pendiri dan CEO kapal OceanGate, Hamish Harding seorang milyader dari Inggris, Paul Henri Nargeolet penyelam terkenal Prancis, dan seorang ayah dan anak yang berasal dari Pakistan tersebut.

Sementara bibi dari remaja 19 tahun itu mengungkapkan bahwa keponakannya takut untuk melakukan ekspedisi yang nekat tersebut. Dilansir oleh GalamediaNews dari laman independent.co.uk pada Jumat, 23 Juni 2023.

Azmeh Dawood mengatakan kepada NBC News bahwa keponakannya benar-benar ketakutan, dan terpakasa menyetujui untuk ikut melakukan ekspedisi karena penting bagi ayahnya yang terobsesi dengan Titanic.

Suleman memberi tahu anggota keluarga bahwa dia khawatir tentang tur tersebut dan tidak terlalu siap untuk itu.


Penemuan Kapal Ekspedisi OceanGate

 Baca Juga: Penumpang Tur Titanic Bisa Bertahan Lebih Lama, Kata Para Ahli

Alat pendeteksi suara bawah laut milik Angkatan Laut AS menemukan suara ledakan kapal selam Titan beberapa hari lalu.

Pihak Angkatan Laut AS dengan segera melakukan pencarian menggunakan sistem akustik rahasia, untuk melacak tanda-tanda Kapal Ekspedisi OceanGate sesaat dilaporkan hilang pada Minggu, 18 Juni 2023. Kata seorang pejabat Pertahanan AS.

Laporan itu diterima sang pejabat setelah mengumumkan bahwa kapal selam tersebut mengalami ledakan dahsyat, ketika sedang melakukan penyelaman untuk melihat reruntuhan Titanic, dan menewaskan lima orang didalamnya.

 Baca Juga: Bunyi Keras Terdengar dalam Pencarian Kapal Selam Wisata Titanic yang Hilang dengan Sisa Oksigen Hanya 24 Jam

Penjaga Pantai AS menyampaikan pada hari Kamis, 22 Juni 2023, bahwa sisa-sisa puing kapal selam yang hilang di Samudra Atlantik telah ditemukan oleh ROV di dasar laut dekat bangkai kapal terkenal itu.

Kapal pendukung Canadian research icebreaker (kapal pemecahan es Kanada) Polar Prince, kehilangan kontak dengan kapal selam tersebut sekitar 45 menit setelah tenggelam pada Minggu pagi.

Diketahui posisi Bangkai kapal Titanic yang tenggelam di Samudra Atlantik Utara pada 15 April 1912 setelah menabrak gunung es terletak di kedalaman 12.500 kaki.

Baca Juga: Update Pencarian Kapal Wisata Titanic: Terdengar Suara Bawah Air

 

Pertama kali ditemukan pada tahun 1985, sisa-sisa kapal berada di dua bagian terpisah di tenggara Newfoundland, provinsi paling timur Kanada.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: independent.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah