Selama Satu Bulan Satgas Antinarkoba Menangkap 3.963 Tersangka

- 19 Oktober 2023, 11:40 WIB
Ilustrasi./pixabay
Ilustrasi./pixabay /

GALAMEDIANEWS - Satuan Tugas (Satgas) Penanggulangan Narkoba Polri
mencatat ada sebanyak 1.532 orang tersangka ditangkap sejak 21 September 2023 hingga 30 September 2023.

Satgas Antinarkoba dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo atasan atensi dari Presiden Joko Widodo. Satgas terdiri dari tingkat Mabes Polri dan Polda jajaran Antinarkoba.

Baca Juga: Prediksi Skor Liga 2 Kalteng Putra vs Sulut United Kamis, 19 Oktober: H2h dan Susunan Pemain

Baca Juga: Berikut Daftar Capres Cawapres Pemilu Presiden 2024: Mengenal Profil para Kandidat Pemilu

"Tersangka yang ditangkap sebanyak 1.532 orang, di mana 1.417 orang di antaranya sedang dalam proses penyidikan dan 115 orang tersangka lainya dalam proses rehabilitasi," jelas Kasatgas Penanggulangan Narkoba Polri Irjen Pol Asep Edi Suheri, dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta Pusat, Rabu 18 Oktober 2023.

"Kemudian dari 110 laporan polisi yang ditangani oleh Satgas Penanggulangan Narkoba Polri terdapat empat kasus yang menonjol berhasil diungkap," tambahnya.

Barang bukti yang disita oleh Polri dan jajaran Polda sekitar 724 ribu gram sabu telah disita. LP yang diterbitkan sebanyak 2,645 laporan.

"Yang sudah kita terbitkan dan juga barang bukti yang kami sita seluruhnya banyak. Pertama sabu sejumlah 724.298 gram butir, kedua ekstasi sejumlah 395.161 butir, ketiga Ganja sebanyak 150.778 gram, tembakau Gorilla sebanyak 1.021 gram, kelima ketamin sebanyak 995 gram, dan keenam yang terakhir obat keras sebanyak 664.629 butir," ungkapnya.

Baca Juga: Siapa Cawapres Prabowo Subianto? Ini Bocorannya, Ternyata....

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: pmjnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x