Cerdas dan Rupawan, Putri Leonor Calon Penguasa Monarki Kesayangan Publik Negeri Matador

- 14 September 2020, 11:07 WIB
galamedianews.com
galamedianews.com /galamedianews.com

GALAMEDIA - Seiring aktivitas publik yang mulai meningkat, sosok Putri Leonor yang merupakan pewaris tahta Kerajaan Spanyol kian akrab di mata publik Negeri Matador.

Remaja berusia 14 tahun itu pun tak hanya menarik perhatian royalis tapi diyakini pakar sebagai penyelamat monarki Bourbon.


Meski masih belia, Leonor yang fasih empat bahasa termasuk Arab sangat menyadari posisinya. Tahun lalu di usia 13 ia memulai debut pidato resmi di hadapan para petinggi negara.

Tapi tak itu saja. Dikutip Galamedia dari DailyMail, selain kecerdasan dan pembawaannya yang tenang, belum lama ini Leonor juga ditahbiskan para Instagrammer sebagai bangsawan Eropa paling rupawan.

Dilindungi dengan ketat dari media, baru di usia 12 tahun bersama sang adik, Infanta Sofia (11), Raja  Felipe VI and Ratu Letizia mulai mengajak keduanya dalam aktivitas istana.

Sejak dua tahun lalu hingga ini kemunculan Leonor tak membuat publik bosan, sebaliknya mereka dibuat teryakinkan jika bukan terpesona.

Baca Juga: Buntut Penusukan Syekh Ali Jaber, Indonesia Dinyatakan Darurat Perlindungan Ulama

Komentar pun datang dari sejumlah pakar yang menyebut Leonor sebagai aset istana sekaligus penyelamat monarki Negeri Matador. Saat ini selain hantaman pandemi, istana Spanyol diguncang skandal yang menyeret ayah Raja Felipe, Juan Carlos.

Juan Carlos terseret kasus rekayasa finansial. Namanya disebut dalam kasus yang melibatkan perempuan Jerman yang selama ini disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam pernikahannya dengan sang istri, Sophia.

Tak ingin menjadi beban bagi Felipe, Juan Carlos pun angkat kaki dari Spanyol dan dikabarkan menepi ke negara kaya Arab. Semua ini membuat tak sedikit royalis yang menyebut istana memerlukan sosok baru yang bebas skandal.

Dan meski masih jauh dari penahbisan sebagai ratu, Leonor dianggap sebagai harapan terbaik kerajaan Spanyol. Beberapa pakar mengatakan masa depan monarki Bourboun ada di pundak sulung dari dua bersaudara tersebut. 

The Times menyebut, “Perhatian harus mulai beralih ke masa depan jika monarki Bourbon ingin bertahan. Dan tanggung jawab kini ada di pundak Leonor. Raja yang berkuasa saat ini, Felipe VI memahami itu. Felipe mulai memperkenalkannya pada rakyat sambil tetap mencoba memodernisasi monarki."

Leonor melakukan debut pidato di depan publik  pada upacara penghargaan di Barcelona November lalu di mana dia memberikan paparan singkat dalam bahasa Spanyol, Catalan, Inggris dan Arab.

Berbeda dari adiknya Sofia yang lebih pemalu, Leonor lebih percaya diri dan tak ragu berinteraksi dengan publik. Dan tak seperti kebanyakan  ABG lainnya, Leonor  dan Sofia dikenal dengan penampilannya yang anggun.

Seperti sang ibu, Sofia dan Leonor selalu tampil dengan terusan dan kardigan. Sesuatu yang justru membuatnya kian terlihat seperti calon ratu. “Leonor cantik sekali dan anggun seperti  ratu.”, “Leonor cantik tapi dia sangat berkarakter..”, “Aku tak sabar melihat Leonor dengan tiara..”

Well..***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x