Kemenag Garut Tidak Tahu Adanya Pemotongan Bantuan di Sejumlah Pesantren dan Madrasah Diniyyah

- 23 September 2020, 22:34 WIB
ILUSTRASI madrasah yang dibangun Kemnterian PUPR.*
ILUSTRASI madrasah yang dibangun Kemnterian PUPR.* /Situs Resmi Kementerian PUPR/

GALAMEDIA- Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Garut mengaku tidak tahu menahu terkait adanya pemotongan bantuan terhadap sejumlah pesantren dan madrasah diniyyah di Kabupaten Garut.

Kepala Seksi Pondok Pesantren (Kasi Pontren) Kementrian Agama Garut, Enang, mengatakan, bantuan tersebut sama sekali tidak melalui Kemenag Garut, baik awal pengajuannya maupun saat pencairannya.

Baca Juga: Terancam Hukuman Seumur Hidup, Ini Tujuh Kejahatan Petinggi Jiwasraya versi Jaksa Penuntut Umum

"Jadi bantuan yang dimaksud tersebut tidak melalui kami. Pengajuannya itu langsung oleh pihak pesantren ke Kemenag pusat secara online," ujarnya saat dihubungi Rabu 23 September 2020.

Hanya saja dari informasi yang didapatkannya, terang Enang, bantuan tersebut "dimainkan" oleh pihak-pihak tertentu. Ketika program tersebut turun, pihak tertentu memanfaatkannya dengan mengaku sebagi pengusung bantuan demi keuntungan pribadi.

Baca Juga: Kulit Kencang dan Bersinar dengan Berwudhu Ini Dia Penjelasannya

"Bahkan saya sempat mendengar informasi, ada bantuan yang turun di salah satu pesantren, tiba-tiba ada orang yang mengaku telah mengusungnya dan meminta jatah. Lucunya lagi, orang yang mengaku telah mngsung itu sampai ada tiga orang," ucapnya.

Enang pun mengimbau, jika dari pihak pesantren merasa dirugikan dengan ulah oknum-oknum yang tak bertanggungjawab seperti itu, maka sebaiknya segera laporkan ke pihak terkait.

Baca Juga: The Adventure of Kabayan Baju Hikmat (3)

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x